"Kakak sering banget marah, malah sering dibales kakak dan adik juga. Aku pun sering kena prank sendiri jadinya," tutur Fahira sambil tertawa.
Tak hanya puas sebagai influencer, Fahira juga mulai merambah dunia akting.
Beberapa film dan series sudah ia bintangi. Dia menambahkan, "Alhamdulillah akting udah mulai, film Kutukan 9 Setan, terus series Metemorfosa Cacing dan series Black Island.”
Sehingga, ke depannya Fahira ingin lebih fokus lagi menggeluti bidang akting dengan lebih banyak mengeksplore beragam karakter.
Lebih lanjut, saat ini Fahira Mira sudah memiliki 900 ribu lebih followers di Instagram dan 5,7 juta pengikut di akun TikTok-nya.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)