Stok Langka, Satgas Polri Sebut Tempat Ini untuk Beli Minyak Goreng Murah

By Ratih, Senin, 7 Februari 2022 | 18:12 WIB
Minyak goreng subsidi (Kompas.com/GHINAN SALMAN)

"Pada retail-retail modern kecil seperti Indomaret dan Alfamart, mayoritas ketersediaan kosong," ujarnya, dilansir dari Kompas.com.

Whisnu menjelaskan, alasan kekosongan stok minyak goreng itu akibatkan keterlambatan pengiriman minyak goreng dari distributor.

Selain itu, permintaan dari masyarakat untuk membeli minyak goreng juga cukup antusias.

"Penyebab kekosongan stok, dikarenakan terlambatnya pengiriman minyak goreng dari distributor dan tingginya antusias masyarakat untuk membeli minyak goreng," sambungnya.

Namun, ketersediaan stok minyak goreng di peretail modern besar masih mencukupi atau dalam batas aman.

"Pada retail-retail modern besar seperti Lotte Mart dan Hyper Mart, ketersediaan minyak goreng masih mencukupi atau aman. Distribusi dari distributor lancar," jelasnya.

Lebih lanjut, Whisnu menyampaikan, pihaknya akan berkoordinasi dengan Kementerian Perdagangan (Kemendag) untuk mengetahui hambatan implementasi kebijakan harga minyak goreng sesuai jenis, kebijakan terkait DMO dan DPO, serta kebijakan refaksi.

"Selain itu, melaksanakan pengecekan dan monitoring ketersediaan, distribusi dan harga minyak goreng di pasar tradisional di wilayah Jabodetabek," tandasnya.

Baca Juga: Perbedaan Minyak Goreng Curah, Kemasan Sederhana, dan Kemasan Premium, Jangan Sampai Salah! 

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)