Terlalu Banyak Protein Tak Baik untuk Kesehatan Tulang, Ini Alasannya

By Ratih, Sabtu, 26 Februari 2022 | 10:01 WIB
Ilustrasi kesehatan tulang (bymuratdeniz)

NOVA.id - Gangguan kesehatan tulang umumnya ditemui pada orang lanjut usia.

Padahal orang yang berusia muda juga bisa mengalami maslaah kesehatan tulang, lo.

Oleh sebab itu, penting bagi kita untuk mengetahui cara menjaga kesehatan tulang.

Salah satunya adalah dengan mendapat asupan protein yang cukup.

Manfaat protein untuk kesehatan tulang memang terbukti baik. Namun perlu diingat, konsumsi dalam jumlah yang cukup dan jangan berlebihan apalagi jika ada riwayat osteoporosis yang dialami anggota keluarga.

Selain protein, beberapa jenis makanan dan minuman ini juga sebaiknya dikurangi:

1. Kafein

Kebiasaan mengasup minuman berkafein bisa mengganggu penyerapan kalsium. Makin banyak minum kafein, makin banyak kalsium yang terbuang di urin.

Meski begitu efeknya termasuk kecil, terutama jika pola makan kita termasuk tinggi kalsium.

Baca Juga: Mengenal Spinal Cord Injury, Sakit yang Dialami Laura Anna Sebelum Meninggal

2. Soda

Selain mengandung kafein, minuman bersoda juga bisa mengganggu kekuatan tulang. Menurut para ahli kelebihan fosforus, agen perasa asam fosforik di soda, akan menganggu penyerapan kalsium.

3. Garam

Makin banyak garam yang masuk ke dalam tubuh, makin banyak pula kalsium yang terbuang melalui urin dan keringat.

4. Kelebihan alkohol

Konsumsi alkohol dalam skala moderat, sekitar satu gelas perhari untuk wanita dan dua gelas untuk pria, memang memberikan efek perlindungan bagi tulang.  Tetapi tak ada alasan untuk mulai kebiasaan minum alkohol. Lagi pula kebanyakan alkohol justru menyebabkan kekuatan tulang berkurang.

5. Kebanyakan protein

Dalam jumlah yang tepat, protein sangat penting untuk tulang yang sehat dan kuat. Perempuan memerlukan sekitar 46 gram protein setiap hari, sedangkan pria sekitar 56 gram. 

Meski agak jarang ada orang yang kelebihan protein, tetapi jika berlebihan protein akan mengganggu keseimbangan keasaman di tubuh. Lingkungan yang terlalu asam membuat tulang mudah keropos.

Baca Juga: Terapi Helm Bisa Perbaiki Bentuk Kepala Bayi, Ini Cara Kerjanya 

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)