Cara Memilih Kolang-Kaling yang Bagus, Salah Satunya Perhatikan Tekstur Buah!

By Alsabrina, Jumat, 8 April 2022 | 16:02 WIB
Cara Memilih Kolang Kaling (ABBO)

NOVA.id - Kolang-kaling merupakan buah dari biji pohon aren yang masih muda. Biasanya, kolang-kaling diolah menjadi bahan berbagai makanan seperti kolak dan manisan.

Buat Sahabat NOVA yang berencana membuat menu takjil menyegarkan berbahan kolang-kaling, sebaiknya ketahui cara pilih kolang-kaling yang bagus dan empuk saat dimasak.

Dikutip dalam buku “Pangan Sehat Tinggi Kalsium Kolang-kaling & Siwalan” (2015) karya Hindah J. Muaris terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, berikut cara pilih kolang-kaling yang bagus.

1. Pilih buah kolang-kaling muda

Tips memilih kolang-kaling yang pertama adalah pilih buah kolang-kaling yang masih muda.

Itu karena mudah dimasak dan lezat ketika dihidangkan menjadi minuman atau makanan.

Buah kolang-kaling yang muda memiliki bentuk buah yang pipih, lebar, dan tipis.

2. Daging buah kolang-kaling berwarna putih alami

Perhatikan daging buah kolang-kaling di wadah penjual.

Baca Juga: Cocok Disajikan di Musim Hujan, Ini Resep Wedang Secang Kolang Kaling yang Hangatkan Tubuh

Pastikan untuk memilih yang dagingnya berwarna putih alami.

Warna putih alami pada buah kolang-kaling adalah bening, tapi juga sedikit kusam.