Tampil Gaya dan Trendi Saat Lebaran Tanpa Beli Baju Baru, Bisa Kok!

By Fathia Yasmine, Selasa, 12 April 2022 | 10:40 WIB
Koleksi sepatu terbaru dari Bata (Dok. Bata)

Nova.id – Setelah dua tahun Lebaran dijalani dengan pembatasan kegiatan sosial, pemerintah kini mulai melonggarkan aturan agar masyarakat dapat berkumpul bersama sanak saudara.

Masyarakat diperbolehkan mudik dengan syarat telah menerima dua dosis vaksin primer dan penguat (booster). Selain itu, protokol kesehatan seperti mengenakan masker dan menjaga jarak masih tetap harus dipatuhi.

Kelonggaran tersebut menjadi hal yang melegakan bagi banyak orang. Apalagi, Lebaran hanya dirayakan satu kali dalam setahun.

Momen Lebaran pun dianggap sebagai salah satu perayaan yang wajib dipersiapkan dengan baik. Hal ini bisa dimulai dengan merencanakan waktu perjalanan mudik, hingga mempersiapkan outfit yang akan dikenakan.

 Baca Juga: Berita Terpopuler: Nita Gunawan Ngeluh Manja ke Raffi Ahmad hingga Makanan yang Bahaya Jika Dipanaskan

Meski begitu, tampil bergaya saat Lebaran tidak melulu harus menggunakan baju baru. Sebaliknya, baju lama tetap bisa terlihat trendi, asalkan dilengkapi dengan berbagai aksesori kekinian.

Nah, bagi Sahabat NOVA yang masih bingung mengenai cara menemukan aksesori yang tepat untuk dikenakan, berikut tipsnya.

  1. Memantau tren terbaru

Dunia fesyen selalu berubah setiap tahunnya. Untuk itu, Sahabat NOVA perlu melakukan survei kecil-kecilan tentang tren berpakaian tahun ini. Misalnya, dengan melihat cara berbusana selebritas atau selebgram di media sosial.

Apabila masih belum menemukan inspirasi yang sesuai, Sahabat NOVA juga bisa melihat berbagai katalog baju dan aksesori di e-commerce.

Baca Juga: Bahaya, Jangan Pernah Panaskan Makanan Ini Saat Sahur Jika Tidak Ingin Kena Batunya!

Perhatikan juga jumlah pembelian yang sudah dilakukan di e-commerce tersebut. Biasanya, semakin banyak jumlah produk yang dibeli, maka besar kemungkinan produk tersebut sedang hits dan digemari di pasaran.

  1. Jangan lupakan tas

Tas merupakan salah satu item fesyen yang wajib digunakan saat Lebaran. Selain untuk membawa peralatan ibadah seperti mukena, tas juga bisa menunjang tampilan outfit secara keseluruhan.

Apabila Sahabat NOVA akan menggunakan gamis atau atasan polos berwarna putih, gunakan tas berwarna pastel seperti cokelat atau abu-abu. Jika khawatir terlalu monoton, penggunaan tas dengan aksen atau motif bisa menjadi pilihan.

  1. Gunakan sepatu yang tepat

Mengingat hari Lebaran berkaitan dengan salat Idul Fitri, pemilihan sepatu yang tepat perlu jadi bahan pertimbangan. Jika Sahabat NOVA merupakan tipe orang yang tidak suka ribet, gunakan sandal yang mudah dilepas saat masuk masjid, musala, dan rumah.

Baca Juga: Jangan Dipaksa, Anak dengan Kondisi Ini Tidak Disarankan Ikut Puasa

Namun, jika ingin tetap tampil trendi, pilihlah sepatu yang mudah dilepas seperti sepatu sandal atau wedges. Sahabat NOVA juga bisa memilih sepatu atau sandal dengan model kekinian.

  1. Cerdas memadupadankan busana

Setelah ketiga tahap tersebut dilakukan, Sahabat NOVA tinggal mencocokan baju dengan sepatu dan tas yang akan dikenakan. Mengingat Lebaran merupakan hari yang sakral, pastikan pakaian yang digunakan tetap sopan dan tidak menerawang.

Agar tidak tekor, Sahabat NOVA bisa memanfaatkan program promosi yang sering dilakukan oleh brand-brand besar. Misalnya, dengan berburu koleksi sepatu, sandal, dan tas tangan terbaru dari brand keluarga Bata lewat kampanye Surprisingly Bata.

Sebagai informasi, Surprisingly Bata merupakan program promosi yang dilakukan Bata dalam rangka menyambut bulan Ramadan dan Idul Fitri.

Baca Juga: Catat, Ini 6 Cara Membersihkan Rumah Saat Puasa yang Nggak Bikin Lelah

Marketing Director BATA Indonesia Susan Amin mengatakan Surprisingly Bata diharapkan mampu membantu masyarakat untuk tampil trendi di hari istimewa dengan harga terjangkau.

“Bata ingin mendukung para pelanggannya untuk tampil maksimal dalam kegiatan ibadah dan silaturahmi selama Ramadan dan Idul Fitri. Tentunya, dengan tidak melupakan kenyamanan, kualitas, dan harga yang terjangkau,” jelas Susan.

Adapun produk yang ditawarkan mencakup koleksi tas tangan perempuan dari koleksi Prive dan Marie Claire, serta koleksi sepatu dan sandal dari Bata Red Label, Bata Comfit, Bata Men, Bata Kids, dan Bubblegummers.

Khusus di bulan Ramadan, Bata ikut menghadirkan produk lokal buatan Indonesia, yaitu Energyzer, Energyzer Junior, dan Athena. Energyzer dan Energyzer Junior merupakan produk untuk laki-laki dan anak-anak.

 Baca Juga: Momen Nikita Willy Melahirkan Dikomentari Kylie Jenner, Netien Heboh: OMG!

Sedangkan Athena merupakan koleksi sandal wanita berdesain silang dengan model masa kini. Seluruh produk sepatu dan sandal tersebut hadir dalam beragam warna dengan kualitas terbaik dan nyaman digunakan.

Semakin istimewa, beragam produk Bata juga dibanderol dengan promo Ramadan Special Price, mulai dari  Rp 50.000, Rp 100.000, Rp 150.000, Rp 200.000, dan Rp 300.000.

Untuk pembelanjaan mulai dari Rp 399.900, Sahabat NOVA berhak mendapat hadiah gratis berupa pouch cantik. Kedua promo tersebut bisa dinikmati lewat pembelian di 434 toko Bata seluruh Indonesia, atau melalui pembelanjaan online.

Khusus pembelian melalui Bata Chatshop di bit.ly/chatshopbata dan web www.bata.id, Bata juga memberikan promo gratis ongkos kirim (ongkir) sebesar Rp 10.000 dengan minimal belanja Rp 199.000, dan Rp 25.000 dengan minimal belanja Rp400.000.

Untuk mengetahui lebih lanjut terkait informasi dan promo Surprisingly Bata, kunjungi Instagram dan Facebook @BataIndonesia. Atau bisa juga menghubungi nomor customer service Bata lewat pesan Whatsapp di +6221-5086- 4211 atau email di id.customerservice@bata.com.