Tampil Kompak dan Serasi, Berikut Inspirasi Baju Keluarga di Hari Raya

By Yussy Maulia, Sabtu, 23 April 2022 | 11:07 WIB
Memakai baju seragam bersama keluarga menjadi salah satu tradisi Lebaran di Indonesia. (Shutterstock)

Untuk orang tua, misalnya, Sahabat Nova bisa memadukan gamis berwarna nude untuk ibu dan kemeja berwarna cokelat atau khaki untuk ayah. Sementara untuk baju anak, pilih warna yang senada dengan salah satu baju orang tua.

2. Gunakan aksen baju yang sama

Jika Sahabat Nova kesulitan menemukan baju dengan tone warna yang sama, maka bisa diakali dengan memadukan baju yang memiliki aksen serupa. Aksen tersebut bisa berupa motif dan bordir yang menghiasi baju.

Misalnya, dress dengan motif bergaris untuk ibu akan terlihat serasi apabila dipadukan dengan baju koko dengan motif garis pada bagian kerah dan lengan untuk ayah. Agar lebih serasi, Sahabat Nova bisa pilih baju anak dengan motif bergaris serupa.

Baca Juga: Pilih Lokal Aja: Rekomendasi Busana Muslim dengan Nuansa Nusantara

3. Padu padan item dan aksesori pakaian

Tampil kompak bersama keluarga tidak melulu ditandai dengan motif dan warna baju yang sama. Sahabat Nova bisa tetap tampil serasi dengan memadupadankan item dan aksesori pakaian dengan anggota keluarga lain.

Sebagai contoh, Sahabat Nova bisa menyamakan warna hijab dengan warna baju koko pasangan. Sementara itu, untuk warna baju gamis, pilih warna yang senada dengan warna celana pasangan.

4. Pilih dua tema berbeda

Setiap anggota keluarga mungkin memiliki selera bergaya yang berbeda. Oleh sebab itu, Sahabat Nova bisa mempertimbangkan untuk memilih dua tema baju yang berbeda.

Tema baju juga bisa disesuaikan berdasarkan jenis kelamin. Misalnya, tema baju ibu sama dengan anak perempuan, sementara tema baju ayah sama dengan anak laki-laki.

Baca Juga: Penuhi Dua Nutrisi Ini agar Glowing di Hari Raya Lebaran Nanti