Keren! Prilly Latuconsina Masuk Daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2022

By Presi, Jumat, 27 Mei 2022 | 14:02 WIB
Prilly Latuconsina Masuk Daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2022 (dok. instagram/prillylatuconsina96)

NOVA.id - Aktris Prilly Latuconsina masuk ke dalam daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2022.

Dalam daftar tersebut, Prilly Latuconsina masuk untuk kategori Entertainment and Sports.

Kabar membanggakan itu dibagikan oleh Prilly Latuconsina dalam unggahan di Instagram pribadinya.

Dalam unggahan itu, Prilly membagikan tiga tangkapan layar yang memperlihatkan nama Prilly dalam daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2022 itu.

Melalui caption, Prilly mengaku terkejut dengan kabar ini.

"Aku kaget membaca semua notifikasi whatsappku pagi ini. Teman-teman ku mengirimi aku tangkapan layar ini dan berkata "akhirnya kamu berhasil"," tulis Prilly.

Prilly juga tak menyangka bahwa dirinya bisa masuk ke dalam daftar tersebut.

"Rasanya seperti mimpi melihat nama dan wajah ku di antara dua puluhan orang yang berprestasi di Asia."

"Dan aku merasa bersyukur dan sangat terhormat bisa dianggap masuk ke dalamnya," ungkap Prilly.

 Baca Juga: Sering Dijodohkan dengan Prilly Latuconsina, Reza Rahadian: Bisa Terjadi

 

Pencapaian ini membuat Prilly Latuconsina sadar usaha dan kerja kerasnya selama ini tak pernah sia-sia.

"Kamu pasti tidak pernah tahu ke mana kerja keras, keyakinan, dan dedikasi yang konstan akan membawa mu. Tetapi kamu bisa yakin, bahwa hal tersebut akan membawa kamu ke tujuan yang lebih baik," ujarnya.

Di akhir tulisan, Prilly juga turut memberikan para pengikutnya motivasi untuk terus berusaha keras di bidang apapun yang dijalankan.

"Jangan pernah berhenti mencoba, jangan pernah berhenti berdoa, jangan pernah ragu untuk memberi. Percayalah Tuhan akan mengurus segalanya," tulis Prilly.

"Terima kasih banyak Forbes @forbesunder30 @forbesasia atas pengakuan ini. Dan terima kasih untuk semua orang yang terus mendukung ku untuk melakukan apa yang aku sukai," pungkasnya. 

Baca Juga: Dialami Prilly Latuconsina, Apa Itu PTSD? Ini Gejala, Penyebab, dan Cara Mencegahnya

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)