NOVA.id - Siapa, sih, yang enggak baper (bawa perasaan, red.) dengan kedekatan Tiara Andini dan Jefri Nichol?
Rasanya setiap melihat mereka bersama, kita jadi ikutan gemas juga.
Meski kini Tiara diketahui tengah menjalin hubungan dengan sepupu Raffi Ahmad, Alshad Ahmad, chemistry antara dia dan Nichol, sapaan akrab Jefri Nichol, seakan tak lekang oleh zaman.
Kenapa begitu? Sebab, setelah berlakon dalam film teranyar mereka berjudul My Sassy Girl, yang tayang sejak 23 Juni 2022 di bioskop, keduanya sukses menyihir warganet dengan sikap manis mereka di layar lebar maupun di balik layar.
Apalagi setelah momen kedekatan di lokasi syutingnya tersebar di media sosial. Katanya, tatapan hangat saling jatuh cinta keduanya seakan tak dibuat-buat.
Duh, Memang benar, sih. Saat berkunjung ke studio NOVA saja baru-baru ini, Tiara-Nichol sama sekali tak canggung memperlihatkan hubungan “dekat”-nya. Sampai warganet bilang, “Mau cemburu, tapi mereka cocok.”
Tapi bukan cuma kita yang baper melihat mereka. Justru, Nichol sendiri mengakui jika dirinya terbawa perasaan setelah beradu peran dengan Tiara.
Toh, dia juga dituntut berperan sebagai Gian, lelaki bucin, penurut, dan selalu ada bagi Sisi, si perempuan labil, ringan tangan, dan temperamental yang dimainkan penyanyi jebolan ajang pencarian bakat ini.
Sama halnya dengan Nichol, Tiara juga mengakui bahwa dirinya sempat kepincut dengan sikap manis lawan main film perdananya itu di beberapa kesempatan.
Tak heran sih, apalagi Nichol-Tiara sudah “dipaksa” dekat sebagai pasangan sebelum syuting dimulai. Padahal sebelum proses reading, keduanya tak saling kenal.
“Sebisa mungkin kita sempatin waktu buat ketemu di luar jadwal reading. Waktu itu aku nemenin dia nyanyi di kapal, sekalian liburan."
"Kita main juga ke Dufan,” kata Nichol saat berbincang eksklusif dengan NOVA mengenai film remake besutan Falcon Pictures itu.
“Kita cuma dikasih waktu dua minggu doang, tapi kita harus terlihat kayak sudah bertahun-tahun kenal,” timpal perempuan bernama lengkap Tiara Anugrah Eka Setyo Andini ini.
Bagaimana kelanjutan cerita Tiara dan Jefri Nichol yang bikin baper warganet? Selengkapnya di Tabloid NOVA Terbaru edisi 1792.
Lalu, selain itu, ada pula kisah dari Tamara Bleszynski.
Lama tak terdengar kabar, Tamara Bleszynski kembali ke hadapan publik dengan kasus dugaan penggelapan aset properti.
Diam-diam, model sekaligus aktris ini telah melapor ke Polda Jawa Barat lewat kuasa hukumnya, Djohansyah.
Dari laporan tersebut, Tamara diketahui melaporkan tiga nama atas dugaan penggelapan aset properti yang terletak di wilayah Cipanas, Cianjur, Jawa Barat.
Seperti diketahui, laporan ini merupakan lanjutan dari usaha pelaporan di Mabes Polri, yang sempat tertunda beberapa waktu silam.
“Saya belum bisa sebut nama-nama terlapornya, karena sebenarnya dari Tamara ini penginnya masalah ini diselesaikan secara kekeluargaan,” ujar Djohansyah seperti dilansir dari Tribunnews.com.
Sayangnya, menurut sang pengacara, pihak yang dilaporkan belum memperlihatkan itikad baik.
Maka dari itu, Tamara dikabarkan merasa khawatir apabila masalah tersebut semakin berlarut-larut dan dirasakan oleh anak-anaknya.
Lebih lanjut, Tamara menuturkan rasa kecewa dan sakit hati yang dia rasakan karena harta warisan orangtuanya itu justru dikuasai orang lain.
Selama bertahun-tahun, perempuan berdarah Polandia-Indonesia ini tak bisa menikmati aset hasil jerih payah kedua orangtuanya, yang sudah diwariskan kepadanya.
Kemudian, ada pula isu spesial soal Pet Influencer atau Petfluencer, yakni seseorang yang mengunggah konten terkait hewan peliharaannya di platform media sosial.
Lalu, Tabloid NOVA Terbaru edisi 1792 ini juga mengupas tentang tips-tips, kesehatan, resep di rubrik Sedap Sekejap, ramalan soal karier, percintaan, dan kehidupan di rubrik Astrologi, hingga kabar terbaru dari dunia entertainment.
Semuanya terangkum dalam Tabloid NOVA Edisi 1792.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)