Seperti yang diungkapkan Jessica Giovanni, CEO GoMaid, di GoMaid, calon ART akan terlebih dulu dimintakan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) asli guna menjamin keamanan dan kenyamanan dari konsumennya kelak.
Langkah ini diambil sebagai salah satu tindak pencegahan dari beragam kejadian yang tidak diinginkan, sehingga bisa memperkecil risiko kerugian.
Bagaimana penanganan bila terjadi masalah, tentu setiap penyedia jasa punya caranya masing-masing.
Bisa saja dilakukan investigasi dulu terhadap kasusnya, seperti yang dilakukan di GoMaid.
Kalau terbukti itu adalah kesalahan mitra dari penyedia jasa, baru ditindaklanjuti.
Dan konsumen bisa melaporkan ke pihak berwajib.
Untuk kasus seperti ini, pihak GoMaid bisa menyerahkan semua data yang dibutuhkan konsumen yang ingin membawa kasus ke pengadilan.
Baca Juga: Akan Ditinggal ART Mudik Lebaran? Tidak Usah Khawatir Kebersihan Rumah, Ini Solusinya!
Sudah Terikat Ketentuan Tak hanya masalah-masalah besar dan kriminal, kita juga bisa menyampaikan keluhan masalah teknis yang berhubungan dengan pekerjaan si ART jika tidak sesuai yang dijanjikan.
Misalnya, dalam waktu dua jam yang telah disepakati pekerjaan tak kunjung tuntas.
Atau masih banyak tempat yang tidak dibersihkan secara maksimal yang membuat kita tak puas.