Perlu diketahui, film Mumun sendiri masih berkisah mengenai sepasang kekasih yaitu Mumun (Acha Septriasa) dan Juned (Dimas Aditya). Kisah cinta mereka berakhir setelah Mumun mengalami kecelakaan karena ditabrak mobil. Juned yang kehilangan Mumun hanya pasrah menerima kepergian sang kekasih.
Sayangnya, di hari, Husein, tukang gali kubur lupa membuka ikatan pocong Mumun. Pocong Mumun gentayangan menyebar teror menghantui warga desa.
Selain itu, Mumun juga gentayangan mencari Jefri seolah ingin balas dendam. Alhasil, Mumun meminta untuk dibukakan ikatannya sekaligus melakukan balas dendam kepada orang yang menabraknya.
Tak hanya Acha Septriasa dan Dimas Aditya yang berperan di dalamnya, Eddies Adelia juga turut andil ambil bagian di film Mumun. Pasalnya, Eddies dianggap legenda yang membuat Mumun makin dikenal luas.
Lantas, tak lengkap pula jika film Mumun tak megajak satu lagi ikon di sinetronnya, yakni Mandra. Di filmnya, Mandra masih didapuk jadi tukang gali kubur yang lupa membuka tali pocong si Mumun. Volland Hummongio, Bedu, Ence Bagus, dan Fajar Nugra, juga hadir sebagai pelengkap, lho.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)