Rahasia Umur Panjang Ratu Elizabeth II, Meninggal di Usia 96 Tahun

By Presi, Senin, 26 September 2022 | 15:34 WIB
Rahasia umur panjang Ratu Elizabeth II (Dok. Instagram/theroyalfamily)

Namun, perlu diketahui bahwa kerajaan hanya mengonsumsi kue cokelat dengan kandungan cokelat murni minimal 60%.

Apalagi menurut McGrady, Ratu Elizabeth II tidak suka cokelat susu atau cokelat putih dan lebih memilih cokelat hitam.

Tentu saja hal ini baik karena cokelat hitam baik untuk jantung.

Lebih lanjut, McGrady juga mengungkapkan menu makanan sang Ratu.

McGrady mengatakan, makan siang atau makan malam khas Ratu Elizabeth II adalah ikan bakar.

Selain itu, Ratu Elizabeth II juga mengonsumsi sandwich, salmon asap, dan teh saat makan siang.

Makanan-makanan tersebut memang baik untuk kesehatan.

Misalnya seperti ikan salmon yang kaya asam lemak sehat.

Sementara mengonsumsi teh dapat menurunkan kolesterol dan tekanan darah serta mengurangi risiko kanker ovarium.

Lebih lanjut, melansir Kompas.tv, Ratu Elizabeth II juga menghindari beberapa makanan, seperti:

  1. Pasta
  2. Bawang
  3. Kerang
  4. Hati Angsa
  5. Daging yang kurang matang 

 Baca Juga: Momen Menarik Saat Pemakaman Ratu Elizabeth: William Teringat Putri Diana hingga Isi Tulisan Raja Charles di Atas Peti

Sebagai informasi, Ratu Elizabeth II meninggal dunia pada Kamis (08/09) lalu.

Jenazah Ratu Elizabeth II pun sudah dimakamkan pada Senin (19/09) di Kapel St Geoge, Kastil Windsor.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)