NOVA.id - Selasa (11/10), kita merayakan Hari Anak Perempuan Sedunia.
Hari spesial ini bertujuan untuk menyoroti dan mengatasi kebutuhan serta tantangan yang dihadapi anak perempuan, sambil mempromosikan pemberdayaan anak perempuan dan pemenuhan hak asasi mereka.
Siapa sangka, perayaan ini dimulai sejak tahun 1995, lo.
Penasaran seperti apa sejarah Hari Anak Perempuan Sedunia ini?
Melansir Tribunnews, berikut informasi selengkapnya:
Hari Anak Perempuan Sedunia atau International Day of the Girl Child berawal pada tahun 1995.
Saat digelar Konferensi Dunia tentang Perempuan di negara-negara Beijing, dengan suara bulat mereka mengadopsi Deklarasi Beijing dan Platform Aksi untuk memajukan hak-hak tidak hanya perempuan tetapi juga untuk anak perempuan.
Deklarasi Beijing ini adalah yang pertama secara khusus menyerukan hak-hak anak perempuan.
Pada 19 Desember 2011, Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa mengadopsi Resolusi 66/170 untuk menetapkan tanggal 11 Oktober sebagai Hari Anak Perempuan Sedunia.
Penetapan ini sebagai bentuk pengakuan hak-hak anak perempuan dan tantangan unik yang dihadapi anak perempuan di seluruh dunia.
Hari Anak Perempuan Sedunia berfokus pada kebutuhan untuk mengatasi tantangan yang dihadapi anak perempuan dan untuk mempromosikan pemberdayaan anak perempuan dan pemenuhan hak asasi mereka.
Baca Juga: Untuk Ibu, Berikut Inspirasi Tips agar Hubungan dengan Anak Makin Rekat Walau Sibuk Kerja