Jarang Disadari, Terlalu Fokus Jadi Orangtua Tenyata Bisa Bikin Kita Kesepian

By Dinni Kamilani, Jumat, 14 Oktober 2022 | 07:28 WIB
Terlalu Fokus Jadi Orangtua Bisa Bikin Kita Kesepian (Nattakorn Maneerat)

NOVA.id - Menikah dan memiliki pasangan, bukan jaminan kita terbebas dari rasa sepi. Ya, kenyataannya tidak sedikit individu yang merasa kesepian dalam pernikahannya.

Seiring berjalannya usia pernikahan, terkadang perasaan kesepian ini dianggap wajar. Padahal, jika didiamkan berlarut-larut bisa menimbulkan pertengkaran bahkan perpisahan.

Menurut Keumala Nuranti, M. Psi., psikolog klinis dewasa dari Dealink Consultant, kesepian dalam pernikahan umumnya terjadi pada pasangan yang sudah lama menikah. Meski begitu, tak menutup kemungkinan pasangan baru pun bisa kesepian.

“Sebetulnya kesepian dalam pernikahan ini enggak tiba-tiba muncul, jadi ada sesuatu dalam pernikahan yang kurang hingga akhirnya dirasa jadi ada perasaan kesepian,” jelasnya kepada NOVA.

Baca Juga: Enggak Usah Sedih Tak Orgasme, Ternyata Masih ada yang Lebih Memuaskan

Lantas, sebenarnya apa saja, sih, penyebab atau faktor yang bisa membuat kita atau pasangan kesepian?

1. Sibuk Sendiri

Seiring berjalannya waktu, umumnya karier semakin sukses berikut dengan tanggung jawab yang lebih besar, membuat kita dan pasangan sibuk dengan perannya masing-masing.

Alhasil, tak ada lagi waktu untuk jalan quality time bareng pasangan atau sekadar mengobrol dari hati ke hati berdua. Tanpa sadar Anda dan pasangan pun menjauh dengan sendirinya dan pada akhirnya bisa membuat pasangan tak lagi saling terhubung secara emosional.

Baca Juga: Hati-Hati Trust Issue, Ini 5 Cara Mengatasi Rasa Curiga yang Lebay

2. Terlalu Fokus jadi Orangtua

Yang juga sering tidak disadari oleh kita, terlalu fokus menjalankan peran orangtua juga bisa membuat kita kesepian, lho.