Wisuda S1, Mulan Jameela Ungkap Perjuangan Dapat Izin dari Ahmad Dhani

By Ratih, Selasa, 1 November 2022 | 18:03 WIB
Mulan Jameela wisuda S1 (IG Mulan Jameela, @buckywikagoe)

"Sambil pelan-pelan cari perguruan tinggi yang sesuai sama jurusan aku, akhirnya bertemu @universitaskebangsaan.ri dan melanjutkan pendidikan S1 aku di sana," kisah Mulan.

Bagi Mulan, tak ada kata terlambat untuk mengenyam pendidikan.

Hal ini juga seolah mematahkan cibiran netizen pada Mulan selama ini.

Banyak yang meremehkan Mulan sebagai anggota DPR karena tak memiliki gelar mentereng.

Kini riwayat pendidikan Mulan Jameela sudah dilengakapi dengan gelar sarjana.

Unggahan Mulan Jameela saat diwisuda (Instagram @mulanjameela1)

"Ternyata tak ada kata terlambat untuk mengenyam pendidikan tinggi. Selagi ada kemauan dan usaha, kita bisa."

"Makasih support sistemku yang luar biasa, suami, anak-anak dan team A96. Kalian terbaik," tandasnya.

Dalam acara wisuda tersebut, Mulan juga menyumbangkan suaranya di atas panggung.

Ia menyanyikan lagu hits 'Wonder Woman'.

Baca Juga: Mulan Jameela Tak Setuju Konversi Kompor LPG ke Kompor Listrik: Kapasitas Saya Sebagai Emak-Emak

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)