Rukita Raih Dua Penghargaan Sekaligus dari Majalah SWA dan Business Digest

By Ratih, Jumat, 23 Desember 2022 | 05:33 WIB
(dari kiri ke kanan) Sarah Soewatdy - COO & Co Founder Rukita, Junius Irtanto - Head of Customer Exellence & Owner Relations, Lika Aprilia Samiadi - Head of marketing , Sabrina Soewatdy - CEO & Co Founder Rukita berfoto bersama dengan 2 penghargaan ICSC & IDMC 2022. (Rukita)

Sarah Soewatdy, COO dan Co-Founder Rukita mengungkapkan timnya berupaya untuk selalu memahami apa yang menjadi kebutuhan para penghuni dan memberikan pelayanan dan pengalaman terbaik.

Dengan adanya staf yang ramah dan siap membantu di keseluruhan unit-unit Rukita. Rukita melalui tim Community Associate selalu siaga membantu penyewa dalam kesehariannya.

"Melalui landasan strategi Customer Excellence, kami memberikan layanan untuk menciptakan pengalaman yang tak terlupakan bagi para penghuni. Melalui program “make someone’s day” kami juga memberikan pengalaman yang membuat tenant akhirnya tetap kembali ke Rukita saat mereka perlu hunian lagi."

"Kami pun tetap mengenali tenant-nya, jadi rasanya seperti pulang ke rumah. Kami juga selalu membuat event-event untuk para penghuni demi mempererat kebersamaan, layaknya keluarga, dalam komunitas Rukita," ungkap Sarah Soewatdy, COO & Co-Founder Rukita.

Tak hanya menyabet predikat 'Best of The Best' ICSC 2022, Rukita juga berhasil menyabet penghargaan di ajang Indonesia Digital Marketing Champions 2022, yang menilai dan memeringkat perusahaan-perusahaan yang berhasil meningkatkan kinerja bisnis berkat pengelolaan serta pemanfaatan teknologi digital secara tepat, cerdas, dan efisien di bidang marketing dan penjualan.

"Kami sangat bangga dan terhormat menerima penghargaan berskala nasional untuk dua ajang sekaligus, yakni Customers Service Champions dan Digital Marketing Champions. Meski usia Rukita terbilang muda, yakni baru beranjak tiga tahun, namun melalui penghargaan ini, terbukti bahwa kami berkomitmen untuk menjadi yang terdepan dalam industri teknologi properti ini dengan bisnis yang juga solid dan sustainable ke depannya," jelas Sarah Soewatdy.

Selanjutnya, Rukita akan menegaskan posisinya sebagai perusahaan operator real estate berbasis teknologi properti terdepan di Indonesia. Sesuai dengan misi Rukita yakni membuat hunian berkualitas yang dapat diakses banyak generasi muda Indonesia.

"Saat ini,, Rukita telah melayani lebih dari 2,2 juta malam di 44 ribu properti dengan 11.000 penghuni dan tingkat okupansi mencapai 85%," papar Sarah.

Selain itu, tercatat lebih dari 1,2 juta kamar di seluruh Indonesia yang sudah bekerja sama di ekosistem Rukita dengan jutaan pengguna platform setiap bulannya. Rukita pun terus memperluas ekosistem bisnis melalui Rukita Coliving, RuPartner, RuFinance, dan Infokost.id.

Dari segi cakupan layanan, Rukita kini telah hadir di Jabodetabek, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Malang, Bali, Medan, dan Palembang, serta akan terus berekspansi hingga ke wilayah Indonesia bagian Timur.

"Kami berkomitmen untuk membangun infrastruktur untuk mengintegrasikan teknologi, rumah, dan pembiayaan untuk memberikan solusi bagi krisis perumahan yang dihadapi oleh generasi dewasa muda saat ini dan mendatang di Indonesia dan Asia Tenggara. Karena, Rukita lebih dari sekadar rumah. Kami percaya ketika Anda hidup lebih baik, Anda melakukan lebih baik," ungkap Sarah.

Baca Juga: Rukita Raih Penghargaan Best Proptech Startup Indonesia di Ajang Global Brands Magazine Awards 2022  (*)