Cara Menghilangkan Pegal Pada Kaki Setelah Banyak Berjalan Jauh

By Maria Ermilinda Hayon, Minggu, 23 April 2023 | 09:05 WIB
Cara menghilangkan pegal pada kaki setelah banyak berjalan (champja)

NOVA.IDCara menghilangkan pegal pada kaki setelah banyak berjalan perlu Sahabat NOVA ketahui.

Apalagi, di momen seoerti Lebaran ini, kita seringnya aktif berjalan-jalan, entah berwisata, berziarah, atau mengunjungi sanak saudara.

Tak ayak kadang membuat kaki pegal.

Kalau sampai pegal, maka perlu tahu cara menghilangkan pegal pada kaki setelah banyak berjalan agar kembali fit.

Nah, berikut adalah beberapa cara menghilangkan pegal setelah banyak berjalan.

1.Lakukan peregangan otot

Lakukan peregangan otot setiap kali ingin atau selesai berjalan untuk membantu mengurangi kekakuan otot dan mencegah cedera.

Luangkan waktu beberapa menit untuk meregangkan otot-otot kaki, betis, paha, dan pinggul secara perlahan.

2.Pijat

Pijat bagian-bagian yang terasa pegal setelah berjalan.

Pijatan lembut dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah dan meredakan ketegangan otot.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Pegal-Pegal di Badan, Pasti Tubuh Segar Kembali!