Jangan Dibuang! Cara Menghilangkan Noda Hangus Bekas Setrika di Baju

By Rahma, Jumat, 26 Mei 2023 | 13:02 WIB
Cara menghilangkan noda gosong setrikaan (thespruce.com)

NOVA.id - Sahabat NOVA pasti sering kesal ketika pakaian hangus saat disetrika.

Noda hangus akan tercetak di pakaian akibat setrikaan terlalu panas.

Atau saat kita lupa melakukan hal lain ketika sedang menyetrika.

Alhasil noda hangus tercetak di pakaian putih atau berwarna.

Biasanya Sahabat NOVA akan langsung membuang pakaian yang terkena noda hangus.

Padahal, ada cara menghilangkan noda hangus bekas setrika pada pakaian Sahabat NOVA!

Berikut langkah-langkahnya sesuai jenis pakaian yang terkena setrikaan panas:

1. Cara Menghilangkan Tanda Hangus Ringan pada Pakaian Putih

- Rawat tanda hangus dengan segera

Jika tanda hangusnya ringan, Sahabat NOVA langsung hentikan menyetrika dan segera tuangkan deterjen cucian dengan jari atau sikat berbulu halus.

Biarkan bekerja setidaknya selama 10 menit dan cuci pakaian dalam air terpanas yang direkomendasikan untuk kain tersebut.

Baca Juga: Review MS Glow Acne Fight Toner Baru, Cara Menghilangkan Jerawat di Kulit Sensitif