Belajar dari Inge Anugrah, Berikut Tips Mengatur Keuangan Bagi Perempuan yang Baru Cerai

By Rahma, Kamis, 1 Juni 2023 | 16:02 WIB
Cuma baca novel bisa dapat penghasilan tambahan (torwaiphoto)

NOVA.id - Kasus perceraian belakangan ini mau tak mau menjadi perhatian kita semua.

Termasuk perceraian Inge Anugrah dan Ari Wibowo yang membuat kaget lantaran sungguh tak terduga.

Lebih lagi Inge Anugrah mengaku mengalami kesulitan mengaur keuangan setelah sekian puluh tahun bergantung pada sang saumi.

Inge Anugrah mengaku tak mendapat uang bulanan untuk keperluan pribadinya sendiri selama menikah dengan Ari Wibowo.

Kondisi tersebut sampai membuat Inge tak memiliki tabungan selama menikah.

Hingga saat digugat cerai, Inge mengatakan tak bisa membiayai dirinya sendiri dan membayar pengacara.

"Untuk segala kebutuhan, belanja bulanan ada, internet ada, beli galon ada, bensin ada, itu selalu dipenuhi Pak Ari, yang selama ini dimaksud nafkah bulanan sebagai istri yang Rp5 juta atau Rp10 juta itu tidak ada sama sekali. Maksudnya disisihkan uang yang diberikan ke istri," tutur Inge mengutip YouTube Intens Investigasi.

"Di saat itu (digugat cerai) sebenarnya awalnya aku sendiri enggak bisa membiayai diri sendiri untuk bayar pengacara. Jadi kalau seandainya aku punya tabungan mungkin aku bisa bayar lawyer sendiri," jelasnya lagi.

Ada beberapa hal yang menjadi permasalahan perempuan bercerai alias janda secara umum mengenai keuangan mereka.

Coba perhatikan beberapa masalah berikut dan sebisa mungkin hindari supaya tidak menjadi masalah lebih besar dikemudian hari.

1. Boros

Ketika sudah berpisah, kita harus menyadari bahwa pemasukan yang harus kita kelola bukan lagi pemasukan dari dua orang seperti ketika masih menikah.