3. Jasa Pindahan
Usaha lain yang juga memungkinkan penggunaan mobil pikap adalah jasa pindahan.
Kamu bisa menawarkan jasa pindahan untuk membantu orang-orang yang ingin pindah rumah atau kantor.
Sahabat NOVA dapat membantu mengangkut barang-barang mereka dengan mobil pikapmu.
4. Distribusi tabung gas dan air galon
Ide usaha berikutnya yakni jasa distribusi tabung gas dan air galon. Pemindahan tabung gas dan juga galon dalam jumlah banyak dari satu tempat ke tempat lain memerlukan usaha yang lebih.
Kamu bisa membawa tabung gas atau air galon dalam jumlah banyak sekaligus dan mengantarkannya ke rumah pembeli atau menitipkannya ke beberapa warung.
Baca Juga: Cara Memulai Usaha Korean Street Food untuk Jadi Sumber Penghasilan Tambahan
5. Distribusi hasil perkebunan dan pertanian
Ide usaha yang tak kalah menarik selanjutnya yaitu jasa distribusi hasil perkebunan maupun pertanian.
Biasanya para petani memerlukan alat angkut seperti mobil pikap untuk membawa hasil panen mereka ke kota atau didistribusikan antar desa.