Punya Usaha Sampingan dengan Hasil Lumayan, Berikut Cara Mengelolanya Agar Tidak Boros

By Nadia Fairuz Ikbar, Sabtu, 29 Juli 2023 | 21:00 WIB
Mengatur keuangan untuk usaha sampingan (Freepik)

 

NOVA.id - Di zaman serba mahal seperti sekarang, mempunyai penghasilan tambahan di luar pekerjaan tetap merupakan keharusan.

Menambah penghasilan dari pendapatan pokok, bisa berguna untuk pengeluaran lain yang tidak pernah kamu duga sebelumnya.

Menambah penghasilan sama saja seperti menambah bahan bakar untuk keuangan kita.

Sehingga jika kita memiliki penghasilan lebih, kita juga bisa lebih banyak dalam menabung dan berinvestasi.

Kita juga bisa lebih cepat membayar utang, dan bisa mencapai tujuan keuangan kita dengan lebih cepat.

Akan tetapi, jika kita sudah memiliki penghasilan tambahan yang jumlahnya lumayan, jangan sampai lupa dengan tujuan keuangan.

Sangat penting untuk mengelola segala bentuk pendapatan, meskipun itu merupakan penghasilan tambahan.

Berikut cara mengelola uang dari penghasilan tambahan agar tidak boros seperti yang dikutip dari Kompas.com:

1. Pisahkan sebagian keuntungan untuk perputaran usaha

Jika usaha tambahan Sahabat NOVA memiliki peluang untuk terus berlanjut, maka alokasikan sebagian keuntungan untuk perputaran usaha.

Bisa juga disesuaikan dengan kebutuhan dari usaha tersebut.

Baca Juga: Cara Mengurus Sertifikasi Halal Gratis via Online, Cukup Siapkan 5 Syarat Ini!

Perputaran uang untuk usaha sangat penting agar usaha tambahan bisa semakin berkembang, dan semakin untung juga ke depannya.

Namun, kamu tetap harus mempertimbangkan kebutuhan usaha sampinganmu.

Jangan sampai Sahabat NOVA salah menyesuaikan kebutuhan dari keuntungan usaha dan dipakai untuk kebutuhan pribadi saja.

2. Jangan lupa untuk berdonasi

Penghasilan tambahan adalah rezeki yang diperuntukkan untuk kita.

Oleh karena itu, jangan sampai lupa untuk bersyukur dan berterima kasih dengan memberi sebagian harta kamu melalui zakat, sedekah, perpuluhan dan/atau donasi.

Jika bisa, mulai rutinkan setiap bulan untuk berdonasi kepada yang membutuhkan. Berapapun jumlah nominal yang kamu beri dengan ikhlas, tetap akan dihitung sebagai amal ibadah di kemudian hari.

3. Bayar cicilan utang

Setelah mengalokasikan sebagian pendapatan tambahan kita untuk modal dan donasi, maka jangan lupa untuk membayar cicilan utang yang belum lunas.

Jika dengan penghasilan utama hanya bisa bayar cicilan sesuai minimun payment, maka dengan uang dari penghasilan tambahan ini bisa mempercepat pelunasan utang kita.

Jika memiliki rezeki lebih, tetap jaga gaya hidup Sahabat NOVA dan fokus membayar utang.

Baca Juga: 3 Trik Mulai Usaha Sampingan dari Ahlinya, Bisa Maksimal Tambah Pundi Penghasilan

Jangan sampai kamu malah lupa dengan tujuan menambah penghasilan dan akhirnya boros.

Perlu dicatat, bahwa jangan sampai kamu malah menambah utang lagi. Bukannya meringankan, tetapi hanya makin menambah beban hidup.

4. Mulai beli asuransi

Perlindungan risiko melalui asuransi penting bagi setiap orang.

Oleh karena itu, mulai carilah asuransi yang sesuai dengan kebutuhanmu. Premi yang dibayar secara tahunan umumnya akan lebih murah dibandingkan pembayaran premi bulanan.

5. Alokasikan dana untuk investasi

Dengan menambahnya penghasilan, kamu bisa mulai alokasikan dana menabung dan berinvestasi lebih besar dari sebelumnya.

Perlu dipertimbangkan terlebih dahulu, apa tujuan keuangan kamu untuk investasi dan menabung, apakah untuk dana darurat, dana hari tua, dan pendidikan, atau dana liburan?

Setelah itu, tentukan jangka waktu menabung dan akan berinvestasi dengan instrumen apa.

Dengan demikian, Sahabat NOVA bisa mencapai tujuan keuangan sesuai dengan yang diinginkan. (*)