Tak Perlu ke Salon, Cek Cara Menghilangkan Selulit Pakai Satu Bahan Saja!

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Kamis, 3 Agustus 2023 | 09:02 WIB
cara menghilangkan selulit (istock)

NOVA.id - Sahabat NOVA, selulit kerap membuat rasa percaya diri menurun ya?

Bentuk tubuh yang diliputi oleh guratan selulit membuat tampilannya tidak sempurna. 

Lantas, bagaimana cara mengatasi selulit dengan 4 bahan dapur? simak rahasianya sampai akhir!

Ternyata, 90 persen perempuan usia lanjut sudah memiliki selulit secara alami lho pada kulitnya. 

Meski kini banyak perawatan di klinik kecantikan untuk hilangkan selulit dengan harga fantastis, kita bisa lho melakukanny di rumah. 

Hanya perlu alat dapur agar semua selulit di kulit hempas!

1. Mentimun

Langkah pertama, cukup oleskan irisan mentimun segar ke kulit yang memiliki selulit.

Pasalnya kandungan phytochemicals dalam mentimun yang sama seperti kolagen sebagai firm complexion untuk mengencangkan kulit.

Lakukan secara rutin agar garis halus tersamarkan. 

2. Scrub Kopi

Scrub kopi juga bisa membantu mengencangkan kulit.