Ini seperti trik jadul tapi tetap ampuh untuk menghilangkan cegukan.
Cobalah lakukan tekuk kepala ke depan, lalu sedikit tekuk badan ke depan, lalu telan ludah.
Kombinasi gerakan ini konon bisa mengalihkan perhatian diafragma dan menyembuhkan cegukan.
4. Lakukan Aktivitas yang Mengalihkan Perhatian
Cara menghilangkan cegukan lainnya adalah dengan mengalihkan perhatian dengan melakukan aktivitas lain.
Sahabat NOVA bisa lakukan beberapa hal seperti menghitung mundur, membaca, atau memikirkan sesuatu yang sangat menarik.
Baca Juga: Ampuh! Ini 7 Cara Menghilangkan Cegukan Saat Puasa Tanpa Minum
Hal ini bisa membantu mereset ritme pernapasan dan menghentikan cegukan.
5. Konsultasikan ke Dokter
Jika cegukan berlanjut dalam jangka waktu yang lama dan mengganggu aktivitas sehari-hari, segera konsultasikan dengan ahli kesehatan ya Sahabat NOVA.
Cegukan yang berlangsung terlalu lama mungkin merupakan gejala dari masalah kesehatan yang lebih serius.
Cobalah beberapa cara menghilangkan cegukan tadi agar Sahabat NOVA bisa kembali nyaman.
Ingat, kalau masalahnya terus berlanjut, tidak ada salahnya buat konsultasi langsung sama dokter ya Sahabat NOVA! (*)