NOVA.ID - Sakit kepala yang terjadi di bagian belakang leher bisa menjadi pengalaman yang sangat mengganggu.
Kondisi ini dapat menghalangi konsentrasi, mengganggu produktivitas, bahkan mempengaruhi kualitas tidur.
Sakit kepala bisa menyerang siapa saja dan bisa disebabkan oleh berbagai hal, termasuk posisi tidur yang salah atau karena penyakit tertentu.
Ada beberapa cara menghilangkan sakit kepala di bagian belakang leher.
Simak cara menghilangkan sakit kepala di bagian belakang leher yang dapat Sahabat NOVA lakukan berikut ini.
1. Pijat Lembut Bagian yang Sakit
Cara menghilangkan sakit kepala di bagian belakang leher yang pertama adalah dengan memijatnya.
Sahabat NOVA bisa memijat dengan lembut bagian kepala yang sakit dan bagian lainnya yang saling berkaitan, misalnya leher atau pundak dengan tujuan relaksasi.
Perlu dicatat ya Sahabat NOVA, jangan terlalu keras karena jika berlebihan dikhawatirkan menimbulkan nyeri yang lebih parah.
2. Mengonsumsi Obat Nyeri
Sakit kepala bagian belakang biasanya bisa diatasi dengan mengonsumsi obat nyeri yang bisa dibeli dengan bebas di pasaran.
Baca Juga: Tanpa Obat, Ini Cara Mudah Menghilangkan Migrain saat Menstruasi
Melansir Kompas.com beberapa obat nyeri diantaranya seperti ibuprofen, naproxen, obat antiinflamasi nonsteroid (OAINS), hingga paracetamol.
Obat jenis ini lebih dipilih karena efektif untuk mengatasi sakit kepala bagian belakang.
Jangan mengonsumsinya secara berlebihan ya Sahabat NOVA, karena bisa memperparah sakit kepala yang dirasakan dan membuatnya datang kembali.
Sebaiknya ikuti petunjuk pada kemasan obat hingga konsultasikan dengan dokter soal penggunaan obat ini.
3. Perbaiki Postur Tubuh yang Baik
Seringkali, sakit kepala di bagian belakang leher terjadi karena postur tubuh yang buruk.
Perbaiki postur tubuh bisa jadi cara untuk menghilangkan pusing di bagian belakang leher.
Cobalah untuk duduk tegak, memperhatikan postur saat menggunakan komputer atau telepon seluler, dan menghindari membungkuk terlalu sering dapat membantu mencegah sakit kepala ini.
4. Berbaring
Cobalah untuk berbaring dan merileksasi tubuh.
Salah satu penyebab sakit kepala bagian belakang adalah tekanan intrakranial yang mana kondisi ini muncul ketika cairan tulang belakang bocor dan merembes ke area leher atau punggung.
Baca Juga: Jangan Kaget, Iseng-iseng Pijat Area Tangan Ini Ternyata Bisa Menghilangkan Masuk Angin Tanpa Obat
Akibatnya, cairan tulang belakang di sekitar otak berkurang dan memicu rasa sakit kepala bagian belakang.
Kondisi ini biasanya bisa diatasi dengan berbaring serta minum air putih yang cukup.
5. Tidur yang Cukup
Kurang tidur adalah salah satu penyebab munculnya sakit kepala bagian belakang.
Maka dari itu, istirahat yang cukup bisa menjadi solusi untuk meredakan kondisi tersebut.
Idealnya, waktu istirahat yang dibutuhkan orang berusia 18–64 tahun tiap malamnya adalah 7–9 jam per hari.
6. Pakai kompres hangat
Cara selanjutnya utuk menghilangkan sakit kepala di bagian belakang leher adalah dengan mengompresnya.
Rasa sakit kepala bagian belakang juga bisa diatasi dengan mengaplikasikan kompres hangat pada area yang terasa sakit dan dibarengi dengan pijatan yang lembut.
Mengaplikasikan kompres hangat bisa menjadi solusi sementara untuk berbagai penyebab sakit kepala belakang.
Perlu diingat ya Sahabat NOVA, jika kondisi sakit kepala semakin parah, maka segeralah untuk diperiksakan dan konsultasikan ke dokter, ya.
Itu tadi beberapa cara menghilangkan sakit kepala di bagian belakang leher.
Semoga bermanfaat dan cepat sembuh! (*)