“Kami yakin bahwa Ariston Experience Center akan menjadi tempat yang penuh inspirasi bagi industri dan para pelanggan di pasar yang sangat berpengaruh ini. Melalui AEC pertama ini, kami menampilkan berbagai produk inovatif kami sebagai rekomendasi yang sesuai dengan kebutuhan unik pelanggan kami,” ujar Pavel Malich, Marketing Director Asia Ariston Group.
Dengan market share sebesar 70 persen pada industri pemanas air, Ariston percaya bahwa minat terhadap produk water heater akan terus meningkat dan kelak menjadi sebuah kebutuhan dasar.
Hal ini disampaikan oleh Erwin Lim, Managing Director Ariston Indonesia, “Kami melihat water heater akan menjadi kebutuhan dasar seperti halnya air conditioner. Tugas kami adalah untuk terus mengedukasi, meyakinkan masyarakat bahwa saat ini water heater sudah dilengkapi teknologi keamanan yang mutakhir dan sangat aman digunakan untuk kebutuhan sehari-hari,” jelasnya.
Komitmen yang kuat serta ketersediaan varian pemanas air yang luas, Ariston Experience Center akan menjadi tempat yang sempurna bagi pengunjung untuk menjelajahi beragam produk pemanas air, yang telah menjadi salah satu kebutuhan pokok dalam kehidupan sehari-hari. (*)