Belajar dari Okie Agustina Dapat Laporan Suaminya Selingkuh, Apa yang Harus Dilakukan saat Tahu Suami Main Serong?

By Rahma, Rabu, 8 November 2023 | 20:03 WIB
Blak-blakan, Sebut Ada Pelakor dalam Rumah Tangganya dengan Gunawan Dwi Cahyo, Okie Agustina: Bernama PS (Tribunnews)

NOVA.ID - Rumah tangga Okie Agustina dan pesepakbola Gunawan Dwi Cahyo diterpa isu tak sedap.

Ini terjadi usai sang suami, Gunawan kepergok jalan dengan perempuan lain.

Kabar ini bermula dari unggahan Okie Agustina di media sosialnya.

Ibu dari penyanyi Kiesha Alvaro itu membagikan Direct Message (DM) seseorang yang mengaku melihat Gunawan bersama wanita lain.

"mbak oki, maaf sebelumnya saya ada foto suami kamu sama perempuan lain," tulis seorang warganet dalam DM tersebut, dikutip dari Instagram @okieagustina.

"Dikirimin sama temen waktu itu pas di toneetos cafe tgl 23 okt. tapi fotonya agak blur soalnya dari jauh," lanjut warganet itu.

Okie yang menerima pesan itupun memastikan lokasi di mana sender melihat Gunawan bersama perempuan lain.

"Ini cafe di Kediri kah?" tanya Okie dalam DM itu.

Bersama unggahan tersebut, Okie kemudian menulis pesan.

"Ya Allah mata aku emang enggak bisa lihat, tapi Allah kirimkan mata lain untuk melihat," tulis Okie dikutip NOVA.ID, Rabu (08/11).

Seperti yang dialami Okie Agustina, semua perempuan pasti marah jika diberitahu suaminya selingkuh.

Akan tetapi, Sahabat NOVA harus bisa bersikap tetap tenang jika mengetahui perselingkuhan suami.

Berikut ini beberapa cara agar tetap tenang saat menghadapi suami yang berselingkuh yang dilansir dari Grid.id:

1. Jangan terlalu cepat ambil keputusan

Biasanya, saat mendapati pasangan kita berselingkuh, seseorang cenderung ingin mengakhiri hubungan.

Akan tetapi dalam hubungan suami istri ini, usahakan untuk tidak gegabah dalam mengambil keputusan untuk bercerai.

Berikan waktu untuk diri sendiri mencerna apa yang terjadi.

2. Berkomunikasi dengan suami

Jika perselingkuhan itu masih dalam bentuk kecurigaan, cobalah untuk tidak langsung menuduh suami secara langsung.

Sebaiknya Sahabat NOVA membicarakan dengan tenang tentang kecurigaanmu, perasaanmu, dan bagaimana perselingkuhan berdampak pada dirimu.

Sampaikan pula bahwa perselingkuhannya sangat menyakitkan dan kamu tidak bisa menerima hal tersebut.

3. Dapatkan Bantuan

Berikutnya, jangan ragu meminta bantuan dari orang lain untuk mengatasi permasalahanmu.

Baca Juga: Lakukan KDRT ke Anak dan Ketahuan Selingkuh, Pejabat Disdik di Sumut Jadi Tersangka!

Kamu bisa meminta bantuan dari seseorang yang bisa dipercaya baik keluarga, teman baik, atau terapis hubungan.

4. Beri waktu untuk fokus pada diri sendiri

Agar tetap tenang, yang penting untuk dilakukan ialah fokus pada diri sendiri. Berusaha untuk tetap positif dalam menjalani hidup.

Luangkan waktu untuk me time, menjalani hobi, dan bersosialisasi dengan teman-teman.

Lakukan hal-hal yang bisa membantu mood-mu baik, meredakan stres, dan apa pun yang terkait dengan perselingkuhan suami.

Menghadapi suami yang berselingkuh memang tidak mudah untuk tetap bisa tenang.

Namun, jika kita terlalu gegabah mengambil keputusan tanpa berpikir panjang yang ada akan menimbulkan penyesalan.

Baca Juga: Berkaca dari Kasus Virgoun, Ini 3 Hal yang Bisa Dilakukan Saat Suami Ketahuan Selingkuh

Oleh karena itu, lewati dulu masa sulitmu dengan mendapatkan dukungan dari orang-orang terdekat.

Berikut adalah tips menghadapi perselingkuhan suami dengan tenang.

Semoga Sahabat NOVA tidak harus mengalami hal seperti ini, ya! (*)