Bikin Tidur Tak Nyenyak, Ini Cara Menghilangkan Batuk di Malam Hari Pakai Bahan Alami

By Rahma, Minggu, 10 Desember 2023 | 22:01 WIB
(Ilustrasi) Rempah untuk mengobati batuk (dok. freepik.com)

Melansir Web MD, berikut beragam cara menghilangkan batuk di malam hari dengan cepat:

1. Jaga kelembapan udara

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, udara kering dapat memperburuk batuk.

Untuk mengatasinya, kita dapat menggunakan pelembap udara di malam hari untuk menenangkan tenggorokan.

Namun, kita perlu berhati-hati saat menggunakan pelembap udara. Pasalnya, terlalu banyak uap air di kamar dapat memicu pertumbuhan jamur.

Jamur bisa menjadi alergen dan memicu batuk. Cek kelembaban kamar dengan perangkat higrometer.

Tingkat kelembaban udara di kamar tidur yang ideal berkisar 50 persen.

Baca Juga: 4 Cara Mengakali Udara Lembap dan Pengap di Rumah

2. Hindari alergi

Batuk dapat dipicu alergi. Satu-satunya cara menghilangkan batuk alergi adalah dengan menghindari alergen atau sumber alergi.

Pemicu alergi yang umum adalah jamur, bulu hewan peliharaan, dan debu.

Untuk mengatasinya, kita bisa membersihkan rumah secara berkala dengan penyedot debu, mencuci sarung bantal dan seprai dengan air panas seminggu sekali, dan rajin mandi.