Pagi-Pagi Hujan? Coba Buat Camilan Banana Pizza Nugget yang Hangat dan Nikmat

By Maria Ermilinda Hayon, Minggu, 28 Januari 2024 | 08:05 WIB
Resep camilan banana pizza nugget yang cocok saat musim hujan (Foto: Rosyad/NOVA)

NOVA.id – Belakangan cuaca tak menentu, kadang panas seharian, kadang pagi-pagi hujan sampai malam.

Memang menurut BMKG Indonesia tengah memasuki puncak musim hujan di bulan Februari.

Nah, biasanya suasana yang dingin akan membuat kita lebih mudah lapar. Betul, kan?

Nah, apa yang enak dimakan saat udara dingin?

Apalagi kalau bukan camilan hangat nan lezat.

Salah satunya adalah camilan Banana Pizza Nugget lezat kriuk ala NOVA berikut ini.

Berteman secangkir kopi panas atau wedang, camilan musim hujan ini bakal terasa semakin mantap!

Banana Pizza Nugget

Bahan

10 bh pisang raja, haluskan

3 lbr roti tawar, haluskan

Baca Juga: 3 Resep Wedang Anget untuk Usaha Rumahan di Musim Hujan dan Tips Berjualan Tetap Ramai Saat Cuaca Tak Menentu!

2 sdm gula pasir

1 bh telur

50 ml susu cair

1/2 sdt garam

500 ml minyak untuk menggoreng

1 lbr daun pisang, untuk alas

Bahan Pencelup (Aduk Rata)

150 gr tepung terigu protein sedang

1 sdm gula pasir

1⁄4 sdt garam

200 ml air

Baca Juga: 3 Resep Pisang Goreng Renyah Cuma 30 Menit untuk Usaha Rumahan Saat Musim Hujan

1⁄4 sdt pasta vanila

Bahan Pelapis

200 gr tepung panir kasar

Bahan Topping

50 gr cokelat masak pekat

50 gr cokelat masak putih

50 gr cokelat masak susu

50 gr almond slice, sangrai

50 gr kacang tanah, sangrai, cincang

50 gr keju parut

Cara Membuat

Baca Juga: Ternyata Segini Modal Usaha Rumahan Takoyaki yang Murah dan Cuan!

1.Campurkan roti tawar, pisang, dan telur. Aduk rata. Tuang susu sedikit-sedikit sambil diaduk. Tambahkan gula pasir dan garam. Aduk rata.

Step 1 ()

2.Tuang adonan ke dalam loyang berdiameter 20 cm yang sudah dialasi daun pisang. Ratakan.

Step 2 ()

3.Kukus dalam kukusan yang sudah dipanaskan di atas api sedang selama 15 menit hingga matang. Dinginkan.

4.Potong 8 bagian. Celupkan ke dalam bahan pencelup.

5.Gulingkan di atas tepung panir kasar.

Step 4 ()

6.Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai bewarna kuning keemasan. Tiriskan.

7.Sajikan setelah dihias dengan bahan topping.

Itulah resep camilan Banana Pizza Nugget untuk musim hujan. (*)

Resep: Indri Indiarti | Penata Saji: Qoryn.