Kenapa Imlek Selalu Hujan? Ternyata Begini Jawaban dan Mitosnya!

By Maulana Wildan Ibrahim, Minggu, 4 Februari 2024 | 15:05 WIB
Kenapa Imlek selalu hujan? (KOMPAS/PRIYOMBODO)

NOVA.ID - Kenapa Imlek selalu hujan?

Pernahkah Sahabat NOVA memperhatikan bahwa baik menuju, saat, dan setelah perayaan Imlek sering terjadi hujan?

Ternyata ada alasannya, loh.

Seperti diketahui, sebagian masyarakat di Indonesia bakal merayakan Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili pada Sabtu, 10 Februari 2024.

Perayaan tersebut tak hanya identik dengan pertunjukkan barongsai, makan hidangan Imlek bersama keluarga, dan pembagian angpao, tetapi juga guyuran hujan.

Berikut jawaban kenapa Imlek selalu hujan.

1. Merupakan Puncak Musim Penghujan

Melansir Kompas.com, Minggu (4/2), Senior Forecaster Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Laode Nurdiyansyah menjelaskan, alasan mengapa Imlek identik dengan hujan.

Ia menjelaskan, secara umum bulan Desember-Januari-Februari memang periodenya musim hujan di sebagian besar wilayah Indonesia.

Terlebih pada bulan Januari-Februari, yang biasanya menjadi puncak Imlek juga merupakan puncak musim hujan di sebagian wilayah Indonesia.

2. Mitos Tradisi Tionghoa

Baca Juga: Serunya Rayakan Imlek 2024 dengan Menikmati Pertunjukan Shanghai Broadway di Mal Ciputra Jakarta

Orang Tionghoa percaya turunnya hujan ketika Imlek membawa keberkahan atau datangnya rezeki bagi mereka.

Sebagian orang juga mempercayai bahwa hujan ketika Imlek 2024 adalah jawaban dari persembahyangan mereka di tahun yang baru.

Dalam tradisi Tionghoa, ada mitos yang menyatakan bahwa hujan pada hari Imlek dianggap sebagai pertanda keberuntungan.

Air hujan dianggap sebagai simbol kesuburan dan kelimpahan.

Oleh karena itu, masyarakat Tionghoa sering mengartikan hujan pada Imlek sebagai tanda positif untuk tahun yang akan datang.

3. Ritual Pembersihan

Mengutip Nakita.grid.id, sebelum perayaan Imlek, banyak keluarga Tionghoa melakukan ritual pembersihan rumah yang disebut "sweeping the dust."

Membersihkan rumah secara menyeluruh dapat menciptakan kondisi yang ideal untuk menarik energi positif.

Hujan pada Imlek bisa dianggap sebagai cara alam memberikan bantuan dalam membersihkan lingkungan.

Nah itu tadi jawaban kenapa Imlek selau turun hujan.(*)