5 Rekomendasi Tema Hiasan TPS untuk Pemilu 2024, Sederhana Tapi Bikin Semangat Nyoblos!

By Maulana Wildan Ibrahim, Minggu, 11 Februari 2024 | 20:05 WIB
Hiasan TPS Pemilu 2024 (Dok. Suryamalang.com)

NOVA.ID - Pemilu 2024 sudah didepan mata.

Tepatnya pada 14 Februari 2024, semua masyarakat Indonesia yang terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) akan menggunakan hak suaranya.

Dalam Pemilu 2024 ini, masyarakat akan memilih Calon Presiden dan Wakil Presiden, DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota.

Tempat pemungutan suara (TPS) yang menjadi tempat pemilih untuk memberikan suara dan mencoblos surat suara mereka dalam pemilu nanti, akan menjadi pusat yang disoroti masyarakat.

Salah satu pekerjaan rumah bagi petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) selain melakukan sosialisasi pemilu adalah menarik minat warga dalam penyaluran suara.

Tentu sebagian KPPS di setiap TPS nya ingin menghadirkan kesan yang baik dan terlupakan pada hajatan 5 tahun sekali itu.

KPPS bisa membuat TPS menarik dengan beragam hiasan ataupun dekorasi meriah untuk mendorong semangat pemilih dalam mencoblos.

Tak perlu bingung, berikut ada 5 rekomendasi tema hiasan TPS yang bisa KPPS gunakan di Pemilu 2024 nanti.

1. Tema Pernikahan

Rekomendasi tema hiasan TPS yang pertama adalah tema pernikahan.

Tema ini bisa bermakna simbolis kesatuan dan persatuan dalam sebuah hubungan yang diharapkan juga terwujud dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Baca Juga: Agar Tidak Bingung di TPS, Ini 14 Langkah Memilih di Pemilu 2024 Nanti

Penggunaan dekorasi yang bisa KPPS seperti bunga melati, pita, dan hiasan-hiasan pernikahan lainnya dapat memberikan kesan hangat dan menyambut bagi para pemilih.

KPPS juga bisa mengenakan baju layaknya mempelai pengantin pria dan perempuan atau seperti penghulu bagi panitia laki-laki.

2. Tema Adat

Tentu saja rekomendasi tema hiasan TPS ini bisa jadi pilihan, yaitu tema adat.

Tema ini bisa KPPS buat dengan menaruh beragam ornamen layaknya rumah adat, hiasan budaya, dan ornamen tradisional lainnya sesuai daerah masing-masing.

Panitia juga bisa mengenakan baju adat khas daerah masing-masing, misalnya adat betawi, bali, jawa, atau sunda.

3. Nuansa Batik

Rekomendasi tema hiasan TPS untuk Pemilu 2024 berikutnya adalah nuansa batik.

Tema nuansa batik ini bisa dibilang paling sederhana dan mudah dibuat.

Mengangkat keindahan dan keunikan batik sebagai warisan budaya Indonesia yang telah diakui dunia lewat sentuhan elegan dan klasik pada TPS.

Selain hanya menggunakan baju batik bagi panitiannya, TPS juga bisa ditempeli beragam corak kain batik di sepanjang bilik suara.

Baca Juga: Beredar Info Pemilu 2024 Tak Pakai Undangan Fisik di Grup WA, Begini Penjelasan KPU!

4. Ornamen Daur Ulang

Hiasan TPS selanjutnya adalah menggunakan ornamen daur ulang.

Tema ini mendorong kesadaran akan pentingnya perlindungan lingkungan dengan mengutamakan penggunaan bahan daur ulang dalam dekorasi TPS.

Menunjukkan komitmen untuk berkontribusi dalam menjaga keberlanjutan lingkungan hidup dalam setiap aspek kehidupan masyarakat, termasuk dalam proses demokrasi.

Panitia bisa memanfaatkan botol dan gelas plastik bekas lalu dihias untuk gantungan di TPS.

5. Buah-buahan

Tema hiasan TPS selanjutnya bisa dibilang sangatlah unik yakni buah-buahan.

Namun dengn tema ini bisa mewakili keanekaragaman hasil bumi Indonesia dan pentingnya kemandirian pangan.

Memberikan pesan tentang pentingnya memilih pemimpin yang peduli terhadap ketahanan pangan dan pembangunan pertanian.

Panitia bisa membeli beberapa buah segar untuk dipajang, atau juga bisa menempelkan gambar buah-buahan di beberapa sudut TPS. (*)