Senyuman Sandra Dewi di Kejagung Ditangkap Pakar Ekspresi: Itu Cuma Sandiwara

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Minggu, 7 April 2024 | 13:02 WIB
Sandra Dewi (dok. Kompas.com)

NOVA.id - Baru-baru ini pada Kamis, (04/04) Sandra Dewi mendatangi Kejaksaan Agung RI terkait kasus dugaan korupsi timah sang suami Harvey Moeis.

Sandra Dewi tampak tenang dan bahkan mengeluarkan senyuman manis ke publik.

Suaminya,  Harvey Moeis terlibat dugaan korupsi timah yang merugikan negara hingga Rp271 triliun.

Senyuman dan simbol hati Dewi Sandra justru membuat banyak netizen heran.

Sebab, sikapnya jauh dari kesedihan dan kegundahan yang dihadapi karena kasus tersebut.

Kirdi Putra, pakar ekspresi menilai senyuman Sandra Dewi itu menandakan sebuah ekspresi rasa percaya diri.

"Buat saya, Sandra Dewi menunjukkan ekspresi percaya diri, ditandai dengan senyuman dia," jelas Kirdi Putra, dikutip dari YouTube Intens Investigasi.

"Nggak ada tuh ketakutan, sedih dan lain sebagainya," lanjutnya.

Sikap tenang ini ditunjukkan Sandra Dewi membuat netizen marah karena kasusnya yang tak sepele.

"Itu menandakan ketenangan yang luar biasa, itu yang akhirnya membuat orang jadi marah.

Karena korupsinya nggak kecil," ungkapnya.

Baca Juga: Apakah Deretan Barang Mewah Milik Sandra Dewi Bakal Disita Usai Harvey Moeis Terjerat Korupsi Timah?