Waspada Diabetes dan Stroke, Ini 4 Cara Melepaskan Ketergantungan Minuman dan Makanan Manis

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Minggu, 14 April 2024 | 16:04 WIB
Ilustrasi minuman boba untuk berbuka puasa (Sajian Sedap)

NOVA.id - Sahabat NOVA kecanduan minum kopi susu gula aren, boba, atau minuman kemasan setiap hari?

Gula pada kopi, minuman kemasan, dan boba sangatlah tinggi.

Mengonsumsi gula dengan kadar yang tinggi setiap hari bisa menyebabkan kegemukan, diabetes, hingga stroke.

Gula juga bersifat adiktif atau candu yang membuat kita merasa ingin selalu mengonsumsi makanan atau minuman manis.

Jika merasa sudah kecanduan, sebaiknya kita mencoba untuk menghentikan kebiasaan tersebut.

Simak cara mengatasi kecanduan gula berikut ini.

1. Bertahap

Gula memang membuat kita merasa candu.

Sehingga, kita perlu menguranginya secara bertahap dan pelan-pelan.

Jika kita terbiasa meminum 3 gelas minuman manis dalam sehari, coba kurangi jumlahnya menjadi 2 gelas sehari dalam sebulan.

Lalu, turunkan jadi segelas minuman manis pada bulan berikutnya.

Mengurangi secara bertahap membuat kita merasa tidak tertekan dengan kebiasaan baru yang lebih sehat.