Waspada Diabetes dan Stroke, Ini 4 Cara Melepaskan Ketergantungan Minuman dan Makanan Manis

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Minggu, 14 April 2024 | 16:04 WIB
Ilustrasi minuman boba untuk berbuka puasa (Sajian Sedap)

Baca Juga: Cukai Minuman Berpemanis Dikenakan Mulai Tahun Ini, Cek 5 Pengganti Gula yang Alami dan Sehat

2. Makan buah

Jika merasa kesulitan untuk menghindari makanan manis, kita bisa menggantinya dengan buah.

Buah mengandung fruktosa atau gula buah yang lebih alami.

Kita bisa mengonsumsi mangga, apel, pisang, dan buah lainnya yang memiliki citarasa manis sebagai pengganti camilan.

3. Campur dengan makanan lain

Jika kita merasa makanan manis sulit dihindari, kita bisa tetap mengonsumsinya.

Namun, kurangi jumlah yang dikonsumsi.

Misalnya, kita ingin menyantap sepotong kue.

Sebaiknya, kita menyantap setengah potong kue dan mencampurnya dengan buah agar kenyang.

4. Alihkan perhatian

Kita bisa mengalihkan perhatian saat mendadak ingin memakan atau meminum sesuatu yang bercitarasa manis.

Kita bisa berjalan-jalan atau berolahraga ringan. (*)