Betharia Sonata Masuk Rumah Sakit, Kenali Gejala Stroke yang Sering Disepelekan Ini

By Maria Ermilinda Hayon, Rabu, 15 Mei 2024 | 18:05 WIB
Gejala Stroke yang Sering Disepelekan (Pixabay.com/Andreas160578)

Kelemahan lengan/tungkai adalah gejala yang paling sering diderita.

Gejala stroke yakni penurunan fungsi otak secara menyeluruh ditandai dengan penurunan kesadaran secara mendadak.

Upaya pertolongan pertama bila seseorang menderita gejala stroke seperti yang telah disebutkan di atas adalah segera ke rumah sakit, walaupun gejala tersebut tampak ringan.

Semakin cepat penderita dibawa kerumah sakit, diharapkan kerusakan sel-sel otaknya semakin dapat dicegah.

Seseorang yang mengeluhkan gejala mendadak seperti kesulitan menelan atau kesadaran menurun tidak diperbolehkan diberi makanan dan minuman.

Hal ini untuk mencegah supaya makanan dan minuman tidak masuk ke paru-paru penderita.

Jika seseorang terkena stroke dengan gejala-gejala tersebut, maka penderita harus segera dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan rangkaian pemeriksaan fisik.

Di antaranya tekanan darah, denyut nadi, pernapasan suhu tubuh, dan pemeriksaan sistem saraf pusat.

Selain pemeriksaan fisik, diperlukan juga pemeriksaan penunjang seperti elektrokardiogram (EKG), tes darah, rontgen thorax, CT scan otak.

Rangkaian pemeriksaan penunjang tersebut, kecuali CT scan, untuk mengetahui penyebab terjadinya serangan stroke.

CT scan dilakukan untuk mengetahui jenis stroke danseberapa luas kerusakan otak penderita. (*)