Peluncuran Buku "Perempuan Berbagi Rasa" Berisi 13 cerita inspiratif yang Bukan Sekedar Kumpulan Kisah

By Rahwiku Mahanani, Senin, 24 Juni 2024 | 15:18 WIB
Penyerahan mock up buku Perempuan Berbagi Rasa kepada Rieny Hassan, psikolog pengasuh rubrik Tanya Jawab Psikologi di Tabloid NOVA (Rahwiku Mahanani)

NOVA.id - Pada Minggu, 23 Juni 2024, NOVA bekerja sama dengan penerbit Miracle meluncurkan buku Perempuan Berbagi Rasa di Gramedia Grand Indonesia.

Acara peluncuran ini juga menampilkan mini talkshow interaktif yang diisi oleh Dian Kardha dan Lita Iqtianty, serta dipandu oleh Tiyas P. S.

Dian, dengan pengalaman panjangnya mengasuh NOVA berbagi cerita di balik layar kala mengurasi rubrik “Tanya Jawab Psikologi” dan manfaat yang bisa dipetik dari buku Perempuan Berbagi Rasa.

Sementara Lita yang merupakan seorang digital content enthusiast membagikan pengalaman pribadinya sebagai seorang ibu tunggal.

Tak hanya itu, Lita juga berbagi kisah tentang bagaimana dirinya menghadapi berbagai rintangan sehari-hari, terutama dalam mengelola karier di dunia digital.

Mini talkshow pada peluncuran buku Perempuan Berbagi Rasa di Gramedia Grand Indonesia, Minggu (23/6/2024). (Rahwiku Mahanani)

Acara ini diharapkan bukan sekadar perayaan peluncuran buku, tetapi juga menjadi momentum untuk memperdalam pemahaman akan peran penting psikologi dalam kehidupan perempuan modern.

Usai mengikuti acara, diharapkan peserta bisa membawa semangat baru serta koneksi yang lebih mendalam dengan sesama perempuan dan pengetahuan yang lebih luas tentang berbagi dengan ahli dapat membantu mengatasi berbagai tantangan dalam kehidupan sehari-hari. 

Baca Juga: Sambut Tahun Ajaran Baru, Gramedia Luncurkan Program Donasi Paket Belajar Dukung Pendidikan Anak Indonesia

Tentang Buku Perempuan Berbagi Rasa

Peserta mini talkshow pada peluncuran buku Perempuan Berbagi Rasa. (Rahwiku Mahanani)

Perempuan Berbagi Rasa merupakan buku yang berisi kumpulan surat dari rubrik "Tanya Jawab Psikologi" yang ada di Tabloid NOVA.