Peluncuran Buku "Perempuan Berbagi Rasa" Berisi 13 cerita inspiratif yang Bukan Sekedar Kumpulan Kisah

By Rahwiku Mahanani, Senin, 24 Juni 2024 | 15:18 WIB
Penyerahan mock up buku Perempuan Berbagi Rasa kepada Rieny Hassan, psikolog pengasuh rubrik Tanya Jawab Psikologi di Tabloid NOVA (Rahwiku Mahanani)

Ada 13 cerita inspiratif yang dihadirkan dalam buku ini, yang mengungkapkan bagaimana perempuan-perempuan hebat mampu mengatasi berbagai tantangan kompleks dalam rumah tangga mereka.

Rubrik "Tanya Jawab Psikologi" sendiri sudah ada sejak terbitan pertama Tabloid NOVA di tahun 1988.

Mulanya, halaman konsultasi ini hanya setengah halaman. Lalu, halaman ini pun makin populer dan berkembang menjadi satu halaman yang diasuh oleh Psikolog Rieny Hassan.

Rubrik tersebut bukan sekadar sebuah kolom dalam tabloid, melainkan sahabat dan penasihat setia bagi pembaca.

Baca Juga: Hobi Masak? Sajian Sedap Kembali Luncurkan Buku Resep Edisi Koleksi Kumpulan Resep Kue Kering Legendaris

Melalui jawaban-jawaban yang bijak dan solusi-solusi yang relevan, rubrik ini telah membantu jutaan perempuan Indonesia selama puluhan tahun dalam menavigasi lika-liku kehidupannya.

Nah, sejak hadir pertama kali, rubrik "Tanya Jawab Psikologi" telah menerima kiriman ribuan surat dari pembaca setia Tabloid NOVA.

Dari sekian banyak surat yang masuk tersebut dan setelah melalui proses kurasi yang begitu panjang, akhirnya dipilihlah 13 surat yang akhirnya dibukukan dalam Perempuan Berbagi Rasa.

Buku Perempuan Berbagi Rasa bukan sekadar kumpulan kisah, melainkan juga sebuah langkah penting yang menghadirkan suara-suara yang menginspirasi dan memotivasi para perempuan untuk terus maju.

“Buku ini sudah diminta hadir sejak begitu lama oleh para pembaca. Puji syukur pada Tuhan Yang Maha Esa, dan tentunya Bu Rieny yang menjawab setiap surat selama puluhan tahun, akhirnya semua doa dan permintaan Sahabat NOVA terjawab,” ungkap Indira D. Saraswaty, Editor in Chief NOVA.

Nah, untuk Sahabat NOVA yang tertarik dengan buku Perempuan Berbagi Rasa, buku ini bisa didapatkan di toko buku Gramedia.