Luar Biasa, Ini 13 Manfaat Ikan untuk Kesehatan Tubuh

By nova.id, Kamis, 7 Mei 2015 | 04:23 WIB
Luar Biasa Ini 13 Manfaat Ikan untuk Kesehatan Tubuh (nova.id)

Tabloidnova.com - Aneka manfaat ikan untuk kesehatan tubuh memang tak bisa diragukan lagi. Apa saja?

1. Cegah penyakit kardiovaskularRiset dari Harvard School of Public Health membuktikan manfaat ikan untuk kesehatan tubuh. Yakni, makan dua porsi ikan dalam seminggu dapat mengurangi risiko meninggal karena penyakit jantung tiga kali lipat. Asam lemak omega 3 dalam ikan terbukti manfaatnya bagi jantung, arteri, dan vena yang membentuk sistem kardiovaskular. Konsumsi ikan mencegah penyakit jantung dan gagal jantung, mencegah akumulasi trigliserida, mengurangi tingkat trigliserida berlebih, meningkatkan HDL (kolesterol baik), dan mencegah pembekuan darah.

"Penelitian Marin Strom dari Statens Serum Institute, Copenhagen, juga menunjukkan, ikan yang kaya asam lemak omega 3 dapat menurunkan risiko perempuan muda terkena penyakit jantung. Disebutkan pula, perempuan usia subur yang tidak pernah makan ikan berisiko 50 persen lebih tinggi terkena masalah kardiovaskular ketimbang perempuan yang sering mengonsumsi ikan."

Menurut sebuah penelitian, sambung Sri, suku bangsa  Eskimo di Greenland memiliki prevalensi penderita penyakit jantung yang sangat rendah. Hal serupa juga terjadi di Jepang. Umumnya, orang Jepang dan Eskimo suka makan ikan dalam jumlah besar sehingga risiko menderita penyakit kardiovaskuler atau jantung bisa lebih ditekan.

2. Tingkatkan fungsi otakAsam lemak omega-3 pada ikan membantu meningkatkan fungsi neuron pada otak yang berfungsi untuk meningkatkan memori dan daya ingat. Jadi sangat berperan pada perkembangan otak.

"Omega-3 juga membantu meningkatkan kemampuan untuk fokus pada anak dan dewasa. Studi terbaru menunjukkan, suplemen minyak ikan dapat meningkatkan memori orang dewasa. Para peneliti juga menemukan manfaat asam lemak omega-3 pada ikan dalam meningkatkan perkembangan otak bayi dan anak-anak."

Profesor Kjell Toren dari Sahlgresnka Academy di University of Gotherburg, Swedia mengatakan, makan ikan membuat anak lebih cerdas. "Makan ikan sekali satu pekan dapat meningkatkan intelijensi verbal dan visual spasial sebesar enam persen. Sementara makan ikan lebih dari sekali dalam satu pekan meningkatkan nilai itu sampai 11 persen."

Terbukti pula asam lemak omega-3 dan omega-6 pada ikan menjadi kunci bagi peningkatan kemampuan kognitif. Selain itu kandungan asam lemak omega 3 juga dapat membantu meningkatkan fungsi otak janin dalam kandungan.

3. Cegah lahir prematurKonsumsi ikan konon dapat mengurangi risiko melahirkan prematur.

4. Menekan risiko kankerOmega 3 dalam ikan terbukti membantu mencegah tiga jenis kanker yang paling umum, yakni kanker payudara, kolon, dan prostat. Sebuah studi di Swedia menunjukkan, konsumsi ikan secara rutin dapat mengurangi risiko terkena kanker prostat. Kandungan zat riboflavin dipercaya dapat mencegah berbagai jenis kanker lainnya.

5. Mengatasi peradanganMinyak ikan memiliki sifat antiinflamasi. Maka ikan efektif mengurangi peradangan dalam darah dan jaringan. "Asam lemak omega-3, khususnya EPA, banyak ditemukan dalam minyak ikan dan memiliki efek yang sangat positif pada respons inflamasi sehingga sangat membantu mengurangi radang sendi, prostatitis (radang prostat), dan sistitis (radang kandung kemih). Asam lemak omega 3 juga sangat ampuh mengurangi risiko penyakit arthritis."

6. Menyehatkan mataIkan dapat memperbaiki penglihatan, melawan degenerasi makula (bagian tengah retina), glaukoma, dan sindrom mata kering. Sebuah studi baru menemukan, orang yang makan setidaknya dua porsi ikan per minggu lebih kecil kemungkinan mengalami degenerasi makula (penyebab utama kebutaan terkait usia) dibandingkan orang yang tidak makan ikan sama sekali.