Bukan Flu Babi
Jika terjadi pandemi, pihak rumah sakit sudah mengantisipasi dengan menyiapkan ruangan isolasi. "Jika di ruangan tersebut penuh, bisa ke ruangan lain. Atau di rumah sakit lapangan, yaitu berupa tenda yang dilengkapi dengan alat-alat medis, bahkan ada AC-nya. Kurang lebih bisa menampung 100 pasien." Dikatakan sebagai pandemi atau tidak, harus ada ketentuan dari WHO dan di Indonesia yang berwenang yang berhak mengatakannya."
Ditandaskan Sardikin sampai saat ini dari hasil pemeriksaan Jhon bukan mengidap flu babi yang menakutkan itu. Tapi flu musiman atau sakit tenggorokan. Bisa juga infeksi paru tapi bukan karena virus tapi flu musiman. Gejalanya sama, flu, sakit tenggorokan, dan lemas. Ya, seperti terkena flu biasa dengan gejala yang sama. Jadi, tidak ada hal yang perlu dicemaskan."
Yang justru dikhawatirkan, lanjutnya, jangan sampai berita yang ditulis menimbulkan kepanikan di masyarakat. "Apalagi kalau sudah menyebut nama, alamat, dampaknya akan kasihan pada keluarga, tetangganya, yang sebetulnya tidak perlu didatangi atau dicurigai." Noverita K Waldan