Pertolongan Darurat, Agar Tak Terlambat (2)

By nova.id, Minggu, 28 Maret 2010 | 17:45 WIB
Pertolongan Darurat Agar Tak Terlambat 2 (nova.id)

Banyak kejadian darurat yang bisa menimpa buah hati kita. Kapan dan di mana saja. Yuk, kita kenali dan pahami cara menanganinya.

Cedera Ligamen (Keseleo) Dan Cedera Otot

Keseleo terjadi akibat persendian digerakkan melebihi daerah geraknya, peregangan atau robeknya ligamen (bisa juga terjadi patah tulang). Gejala keseleo antara lain nyeri meningkat dengan pergerakan pada persendian, bengkak, memar dan kemerahan.

Selain keseleo, yang sering terjadi juga adalah cedera otot. Otot dan tendon dapat tertarik, robek atau bengkak. Memar bisa meluas pada lokasi di mana terdapat banyak otot. Pertolongan pertama pada keseleo dan cedera otot disingkat dengan RICE, yaitu:

l Rest, istirahatkan daerah yang cedera.

l Ice, berikan kompres dingin/es pada daerah yang cedera.

lCompress, balut tekan dengan pembalut elastis.

lElevate, tinggikan daerah yang cedera.

Terbakar

Prioritas penanganan luka bakar adalah pendinginan segera, memperhatikan jalan napas, pernapasan, dan sirkulasi. Untuk menangani luka bakar pada anak, lakukan hal-hal berikut:

l Siram daerah yang terbakar dengan air dingin (bukan air es) selama sekitar 5-10 menit sampai nyeri hilang.

l Jangan menyentuh luka bakar secara langsung atau memecahkan blister (gelembung) karena dapat meningkatkan risiko infeksi.