Ada beberapa jenis gangguan pada kulit yang kerap dialami anak. Kenali satu per satu agar penanganannya bisa lebih maksimal.
KULIT BUSIK
Kulit busik merupakan gejala sisa dari bekas suatu kelainan kulit, umumnya terkait dengan bakat alergi yang dimiliki anak. Misal, anak alergi udang, bila memakannya akan muncul bentol-bentol merah yang gatal. Nah, jika digaruk, bekas garukan ini bisa meninggalkan gejala sisa berupa busik (bercak-bercak kehitaman).
Pada dasarnya, busik tak berbahaya bagi kesehatan, tetapi tak sedap dipandang mata. Meski demikian, hati-hati dengan garukan ini. Karena, memungkinkan "kerusakan" kulit, yang memudahkan masuknya kuman, dan dikhawatirkan muncul infeksi. Akibatnya, gejala sisanya akan membuat kulit anak menjadi semakin busik. Apalagi beberapa jenis kuman tertentu, dapat menghasilkan racun yang merusak ginjal. Mungkin saja, hanya akibat garukan si kecil menderita gangguan ginjal yang tak dapat dianggap sepele.
Penanganan: