Si Upik Gemar Dandan

By nova.id, Jumat, 15 Juni 2012 | 23:12 WIB
Si Upik Gemar Dandan (nova.id)

Di antara jenis-jenis kosmetik, foundation dan concealer tidak disarankan oleh Ari. Pasalnya penggunaan foundation akan menyebabkan pori-pori tersumbat dan menimbulkan komedo serta jerawat. Tapi, anak-anak juga masih memiliki pilihan lain yaitu pelembap ringan berbahan dasar air dan bedak tabur. "Cukup ditekan-tekan dengan mengunakan puff," kata Ari.

Sesuai Tipe Kulit

Semula, saat anak-anak masih bayi, jenis kulitnya hanya satu. Beranjak remaja, jenis kulitnya berubah tergantung faktor genetik dan dapat dibedakan menjadi tipe kulit normal, kering, ataupun berminyak. Pemilik kulit normal yang umumnya memiliki kulit yang elastis dan sehat, perawatannya cukup beruntung karena tak memerlukan perawatan khusus.

 "Secara umum kulit akan lebih berminyak, sehingga kemungkinan mengalami masalah jerawat akan lebih besar," ujar Ari. Pada usia remaja pula, aktivitas pembentukan hormon meningkat dan kondisi kulit juga terpengaruh oleh siklus menstruasi. "Makanya sering timbul jerawat beberapa hari sebelum menstruasi," lanjut Ari. Perubahan ini juga bisa disebabkan faktor lingkungan yang memperkuat aktivitas kelenjar lemak, faktor heriditer, dan lain-lain. "Akibatnya, kulit muka dan rambut lebih berminyak, tampak mengilat, mudah kotor, dan berjerawat," jelas Ari.

Oleh karena itu, anak-anak usia remaja dengan kulit berminyak memerlukan perawatan yang tepat agar kondisi kulit agar tetap sehat dan berfungsi semestinya. Pertama, rutin membersihkan wajah dengan air hangat dan pembersih dengan bahan dasar air. Kedua, jika lakukan peeling untuk menghilangkan lapisan kotoran berlemak bersama sel-sel kulit yang mati atau yang terlepas dari permukaan. Ketiga, hindari pemakaian kosmetik berlemak seperti krim. "Kulit remaja menghasilkan lebih dari cukup minyak alamiah yang dapat berfungsi sebagai pelembab dan pelindung," jelas Ari.

Perawatan untuk kulit kering lain lagi yaitu menggunakan kosmetik berbahan dasar minyak. "Di samping sebagai pembersih, dapat pula berfungsi sebagai pelumas. Dianjurkan juga memakai pelembap yang dapat melindungi evaporasi air dari kulit," tambahnya.

Sebagai catatan, perawatan ini harus dimulai sedari dini dan teratur. Selain itu, orangtua harus menanamkan kebiasaan mencuci muka hingga bersih sebelum tidur dan mengganti kosmetik setahun sekali kepada anak-anaknya. Terakhir dan paling penting, Ari juga menekankan pentingnya diet berimbang, olahraga, dan istirahat cukup agar kulit tetap sehat. "Hindari juga kondisi bete dan stres," pungkasnya.

Astrid Isnawati