Kurang Vitamin A, Bola Mata Anak Mengempis

By nova.id, Rabu, 25 Maret 2009 | 04:41 WIB
Kurang Vitamin A Bola Mata Anak Mengempis (nova.id)

"Tanda-tanda keracunan vitamin A antara lain mengantuk, muntah, nyeri tulang, kulit kering, kuku rapuh, rambut rontok, mudah terusik, kelelahan, dan hilang nafsu makan."

KAPSUL VITAMIN A Vitamin A kini juga tersedia dalam bentuk kapsul. "Indonesia beruntung memiliki pabrik yang bisa membuatnya. Di negara lain jarang ada, lho," cetus Riza Adirza, SKM, Vitamin A Program Assistant dari Hellen Keller Indonesia. Selain itu, karakteristik vitamin A yang tidak ada rasa dan tidak berbau membuat kapsul yang memiliki 2 jenis warna, merah dan biru ini aman diberikan pada bayi dan balita.

Angka kecukupan vitamin A untuk bayi dan balita adalah: - bayi < 1 tahun : setidaknya memperoleh vitamin A sebanyak 375 RE (retinol equivalent/satuan unit dari Vitamin A), - bayi usia 1-3 tahun : 400 RE - bayi usia 4-6 tahun : 500 RE.

Bagi ibu hamil, di 6 bulan pertama setidaknya memperoleh vitamin A sebanyak 1300 RE dan 1200 RE di 3 bulan terakhir. Sementara wanita dan laki-laki dewasa membutuhkan vitamin A sebanyak 800 RE dan 1000 RE.

Elsita Mahdalia FOTO: Fadoli Barbathully (dok. NOVA)