Perampok Rp 1,6 M Binggung Belanjakan Uang Jarahan

By nova.id, Jumat, 14 Februari 2014 | 04:19 WIB
Perampok Rp 1 6 M Binggung Belanjakan Uang Jarahan (nova.id)

Perampok Rp 1 6 M Binggung Belanjakan Uang Jarahan (nova.id)

"Foto: Laili "

Ditemui usai menggelar kasus yang menjeratnya, BW hanya tertunduk menghindari tatapan awak media. Saat ditanya apa rencana dirinya terhadap uang yang didapat dari hasil merampok, sekonyong-konyong BW menjawab, "Uangnya untuk anak yatim."

Entah ini jawaban jujur dari dalam hati atau sekenanya, BW tampak santai ketika berhadapan dengan wartawan.

Saat melakukan aksinya, BW memang tak berlaku kejam. Namun pistol airsoft gun yang berisi peluru tajam sempat ditodongkan ke rekan-rekan kerjanya sendiri.

"Ya. 2 orang dilumpuhkan dan Batak yang ikat," ujarnya kepada tabloidnova.com.

Namun berdasarkan penjelasan Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Adex Yudiswan, tersangka sempat mengaku bingung akan membelanjakan uang yang begitu banyak.

"Setelah dapat, dia bingung harus diapakan. Akhirnya, dia beli kendaraan," papar Adex.

Uniknya, sisa uang senilai Rp 1 M dalam bentuk pecahan Rp 50 ribu, terus dibawanya dalam kendaraan. Bahkan saat dibekuk di Bintaro, uang tersebut ada di sana.Laili