Bandeng Bumbu Kuning

By , Kamis, 6 Agustus 2015 | 14:00 WIB
Bandeng Bumbu Kuning (Foto: Eng Naftali / NOVA) (Nova)

Bahan Bandeng Bumbu Kuning: 2 bh ikan bandeng cabut duri 2 sdt garam 1 sdm air jeruk nipis Minyak untuk menggoreng 2 sdm minyak 2 bh cabai merah keriting, iris tipis 6 btr bawang merah utuh, bakar ½ sdt merica bubuk 1 sdt garam 100 ml air 1 ikat lokio, bersihkan 1 btg daun bawang, potong 1 cm 1 sdm cuka

Bumbu Halus: 12 btr bawang merah 5 siung bawang putih 5 btr kemiri, sangrai 7 cm kunyit 2 cm jahe

Cara Membuat Bandeng Bumbu Kuning: 1. Lumuri ikan dengan garam dan air jeruk nipis. Panaskan minyak banyak. Goreng ikan bandeng hingga kuning kecokelatan. Angkat. Tiriskan. Sisihkan. 2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan cabai merah dan bawang merah utuh, aduk rata. 3. Bubuhi bahan tumisan dengan garam dan merica. Tambahkan air, aduk rata 4. Kecilkan api. Masukkan ikan bandeng, lokio, dan daun bawang. Tambahkan cuka, aduk rata. Tutup. Masak hingga cairan berkurang. Angkat.

6 porsi 45 menit Uji Dapur: NOVA, Penata Saji: T. Firta Hapsari, Foto: Eng Naftali / NOVA