Poppy Dharsono: Saya Ketiban Sial

By nova.id, Jumat, 24 September 2010 | 07:18 WIB
Poppy Dharsono Saya Ketiban Sial (nova.id)

Poppy Dharsono Saya Ketiban Sial (nova.id)

"Poppy Dharsono dan Gadis (Dok. Pri) "

Perancang busana Poppy Dharsono tak berhenti mengelus dada karena telah dituduh melakukan penyekapan terhadap gadis, keponakannya sendiri. Ia merasa sedang tertimpa sial.  Awalnya, Poppy tak mengerti kalau Gadis menderita kelainan. Setelah besar baru diketahui Gadis mengidap Cerebral Palsy (kelainan saraf motorik). Akibatnya, Poppy dituduh sebagai pemicu sakitnya Gadis.

"La, tanya aja, itu kan medical. Orang yang namanya sakit cerebral palsy itu kalau bayi belum kelihatan, ketika jalan baru kelihatan, jalannya diseret, ngomongnya terlambat, saya ketiban pulung (sial) sebenarnya," kata Poppy saat dihubungi  Kamis (23/9) malam.

Tak hanya dituduh menjadi penyebab sakitnya Gadis, Poppy juga dianggap menghalang-halangi Gadis untuk bertemu kedua orangtuanya. Bahkan kakak kandung Gadis, Putri, menuduh Poppy tak memperbolehkan untuk saling bertelponan. "Enggak, itu enggak benar. Orang Gadis enggak bisa bicara mana bisa menelepon? Gadis enggak bisa bicara. Lebih baik nanti kalau urusan selesai, suruh aja Gadis bicara. Orang bicaranya pakai sign language. Berarti itu bohong besar," ujar Poppy berapi-api.

Poppy pantas saja geram. Pasalnya, selama 13 tahun mengurus Gadis, Poppy sama sekali tak meminta sepeserpun biaya perawatan. "Dari 1997 sudah 13 tahun. saya bukannya meminta Gadis, keponakan saya sudah banyak, semuanya sama saya, termasuk anak yang dari 2 tahun. Biaya pun enggak ditinggalin ke saya. Kasihan anak ini (Gadis) keleleran, orangtuanya enggak mampu beli susu, cuma dikasih teh. Biar Tuhan yang membalas," katanya. Okki