"Lagi-lagi yang gue sangat sesalkan, kasusnya datang dari dunia entertainment. Anak band pula. Gue sebagai anak band juga kecewa dan menyesal banget," ujar Delia yang ditemui di Balai Sarbini, Jakarta, Kamis, (4/2).
Vokalisgrup musik Ecoutez ini mengaku mengenal Sammy meski sebatas pada profesi mereka sebagai sesama musisi. "Mungkin Samy khilaf, dia lagi di atas angin, sedang ngetop-ngetopnya," Delia mencoba memaklumi.
Dengan adanya kejadian yang menimpa Sammy, menurut Delia, masyarakat awam bisa semakin beranggapan anak band rentan terhadap narkoba.
"Orang awam begitu dengar kabar begitu langsung bilang, 'Aduh, anak band!'. Persepsinya jadi negatif. Padahal kan enggak semua. Cuma yang lain jadi kebawa-bawa. Aku berharap mudah-mudahan kasus ini yang terakhir dan jadi pelajaran buat semua. Sayang banget."
Diakui Delia pergaulan di dunia hiburan memang cenderung glamour. Namun, gampang atau sulitnya seseorang tergoda dalam kegemerlapan di sekitarnya bergantung pada individu masing-masing. "Aku bersyukur selama ini aku dekat sama keluarga, terutama Mama yang sering ikut menemani aku. Selain itu, ajaran agama yang aku dapat di keluargaku," kata anak ketiga dari empat bersaudara ini.
Astri