Natasha Sang Duta : Pilih Yang Aman, Bukan Yang Instan

By nova.id, Rabu, 11 Maret 2009 | 00:13 WIB
Natasha Sang Duta Pilih Yang Aman Bukan Yang Instan (nova.id)

Pilih yang Tradisional Terpilih sebagai duta produk kecantikan, membuat Natasha semakin memperhatikan perawatan tubuh dan wajah. Terlebih, jenis kulit yang sensitif dan kerap dihinggapi jerawat, memaksanya lebih memperhatikan kecantikan kulit, tubuh, dan wajahnya. Apalagi, seabrek kegiatan yang memerlukan fisik dan penampilan sempurna, selalu menunggunya. Terutama di akhir pekan.

"Enggak perlu jadi ambassador untuk ngerawat diri. Kan bikin kita senang juga. Kebetulan aku dapat keuntungan menjalani perawatan kecantikan setiap bulan. Jadi, aku rutin scrubbing, masker, dan creambath. Kalau untuk sehari-hari, normal aja, kayak rajin membersihkan muka. Itu yang terpenting," ungkap penggemar susu ini.

Namun, di balik perawakannya yang nyaris sempurna sebagai wanita, Natasha justru punya beberapa keluhan. Postur tubuh yang terlalu kurus, ternyata kerap mengganggunya. "Aku dari kecil memang susah gemuk. Orang bilang, enak makan banyak tapi enggak gemuk-gemuk, tapi aku justru enggak enak. Sekarang, aku mulai rajin fitness dan minum susu protein. Rencananya mau menaikkan bobot 3-5 kilogram lagi."

Di atas semuanya itu, Natasha tetap mengutamakan inner beauty. Baginya, tak ada fisik yang sempurna jika tidak ditopang dengan jiwa yang sempurna pula. Tapi, untuk urusan fisik, Natasha tetap memegang teguh prinsip menggunakan bahan-bahan alami dan tradisional. Baginya, itu adalah salah satu keuntungan menjadi wanita yang lahir dan besar di Indonesia, karena negeri ini kaya akan bahan-bahan tradisional yang membantu kecantikan secara alami. "Kalau kosmetik luar negeri, kan, banyak bahan dasarnya kimia. Banyak orang luar yang suka dengan spa dan lulur kita. Nah, kenapa kita tidak?" katanya.

Karena menggemari cara perawatan tubuh yang tradisional pula, Natasha tidak pernah memercayakan perawatan kecantikannya dengan menggunakan cara yang instan. "Aku lebih memilih yang aman-aman saja. Efek instan, kan, siapa yang tahu? Masa bisa cantik dengan secepat itu tanpa tahu efek sampingnya? Mungkin sekarang belum kelihatan, tapi beberapa tahun ke depan, siapa yang tahu, kan?" katanya menutup pembicaraan. Yetta Angelina

Foto: Arifin-Creative Style