Bawa Anak Sambil Kerja, Supir Gojek Wanita Ini Kaget Ada Penggalangan Dana Bantuan di Facebook

By nova.id, Selasa, 24 November 2015 | 10:34 WIB
Wiwin Sulistyowati yang sering membawa anaknya, Muhammad Alwi, ketika menerima penumpang (nova.id)

Tabloidnova.com - Pengemudi Gojek Wiwin Susilowati sempat kaget ketika mengetahui ada yang menggalang dana untuk dia lewat akun Facebook bernama Ary Wijaya. Sebab, dia tidak pernah merasa diberitahu soal rencana penggalangan dana itu.

"Ary Wijaya mana ya, Mbak? Saya enggak tahu. Kok enggak kasih tahu saya ya kalau mau bikin itu (penggalangan dana)," ujar Wiwin, Selasa (24/11/2015).

Lalu menunjukkan postingan Facebook yang telah menyebar itu ditunjukkan kepada Wiwin.

Setelah membaca, Wiwin mencoba mengingat lokasi pengambilan foto yang juga ada dalam postingan tersebut.

"Oh iya, saya ingat fotonya. Kemarin saya pakai baju ini. Dia nyuruh saya datang ke rumah karena dia punya banyak baju buat Alwi," ujar Wiwin.

Baca juga: Ini Penjelasan Gojek soal Potongan Honor Supir

Dia pun mencoba menelepon orang tersebut. Wiwin mengatakan, pemilik Facebook itu merupakan salah seorang dermawan yang peduli dengan dia.

Ketika ditemui, Wiwin juga ditemani oleh pengemudi Go-Jek yang menampung dia, Aldino dan Riama. Wiwin pun menyerahkan telepon yang telah tersambung ke pemilik Facebook kepada Aldino.

"Begini ibu, ini ada yang mengatasnamakan Ari Wijaya bilang akan menggalang dana untuk Ibu Wiwin. Kami dari kelompok pengemudi hanya mau konfirmasi, Bu," ujar Aldino. "Oh iya betul, itu saya," kata suara dari sambungan telepon.

Setelah telepon itu, akhirnya Wiwin mengetahui siapa yang menggalang dana untuk dia. Sebumnya, Wiwin dan Aldino sempat cemas dengan adanya postingan tersebut. Mereka khawatir kondisi Wiwin dimanfaatkan oleh orang tak bertanggung jawab.

Baca juga: Berkat Bantuan Gojek, Polisi Temukan Anak Hilang

Untuk dana sumbangan sendiri, Wiwin mengatakan, dia sudah mendapatkan uang Rp 540.000 dari sumbangan para pengemudiGo-Jek.