Gara-gara Terbiasa Kurang Tidur, 5 Hal Buruk Ini Terjadi Pada Kulit Wajah

By Kontributor Nova.id, Senin, 3 April 2017 | 10:30 WIB
Hati-hati, Kurang Tidur Bisa Tingkatkan Risiko Kanker Payudara! (Kontributor Nova.id)

Padatnya aktivitas sehari-hari atau tuntutan pekerjaan sering menyebabkan kita kurang tidur.

Padahal, banyak kerugian terjadi jika kita terbiasa kurang tidur.

Terutama fungsi tubuh dalam melakukan detoksifikasi atau mengeluarkan racun dari dalam tubuh.

Sebab fungsi ini baru berjalan maksimal ketika tubuh beristirahat penuh (tidur berkualitas).

Dr. Novi Arifiani, functional medicine consultant dari Klinik Biobalance Jakarta, menjelaskan tidur adalah obat dari segala keluhan medis maupun non medis.

“Tidur adalah obat terbaik yang diberikan Tuhan. Itu sebabnya penting untuk memiliki kualitas tidur yang baik untuk memulihkan energi."

Dan hal lain yang juga buruk, terbiasa kurang tidur juga dapat menyebabkan proses penuaan kulit.

Berikut ulasannya mengapa gara-gara kurang tidur bisa terjadi 5 hal buruk pada kulit wajah ini.

1. Kusam

Kurang tidur atau istirahat akan memicu stres pada kulit.

Akibatnya kulit akan terlihat kusam, muncul lingkaran hitam di sekitar mata dan berbagai masalah kulit lainnya.

Baca: Efek Kurang Tidur yang Memengaruhi Produktivitas