Tak disangka-sangka sejak kecil mengidamkan jadi seorang pramugari, kini Amelda Yulianti (21) malah berprofesi sebagai polisi wanita (polwan).
Sejak masih duduk dibangku sekolah, gadis yang hobi bela diri ini sangat inginkan jadi seorang pramugari yang berjalan lenggak-lenggok di kabin pesawat terbang.
Namun keinginan beberapa tahun silam itu pupus sudah, lantaran kini Amel telah menjadi seorang polwan cantik nan juga menggemaskan.
"Sebenernya kalau cita-cita itu saya gada cita-cita jadi Polwan, malah saya cita-cita jadi pramugari atau dokter," ujar Amel saat dijumpai NOVA.id di kawasan Margonda, Depok pada Sabtu (3/6) malam.
(Baca : Cerita Bripda Amel, Tim Jaguar Yang Daftar Polwan Tanpa Sepengetahuan Ibunda )
Wajahnya yang imut serta badannya yang mungil, terkadang suka tak dipercayai orang-orang yang mendengar profesinya sebagai Polwan.
Bahkan Amel suka dibilang tomboy, gara-gara penampilannya yang seperti pria dalam kesehariannya.
"Orang tuh banyak tanya saya tomboy ya... Sebenernya enggak kok, saya juga feminim kok. Cuman karena tampilannya aja yang kayak gini jadi orang mikirnya saya emang tomboy, padahal mah.... feminim," tambahnya.
Perempuan kelahiran tahun 1996 itu adalah satu dari dua anggota Polwan yang tergabung dalam tim Penjaga Gangguan Anti Rusuh (Jaguar) Polresta Depok, Jawa Barat.
Baru-baru ini, Amel dan rekan Polwan sesama anggota Jaguar, yakni Suci Amelia (23) sedang ramai diperbincangkan netizen.
Hal itu lantaran netizen terheran-heran dengan paras kedua Polwan ini yang cantik dan imut yang memiliki keberanian untuk menangkap para pelaku kejahatan.