Ibu-ibu, Ini Dia 4 Jenis Pisang yang Cocok untuk Digoreng

By Dionysia Mayang, Kamis, 10 Agustus 2017 | 03:02 WIB
Ibu-ibu, Ini Dia 4 Jenis Pisang yang Cocok untuk Digoreng (Dionysia Mayang)

Pisang ini merupakan pisang favorit banyak orang untuk digoreng.

Ukurannya besar dan bentuknya agak gemuk. Rasa pisang ini juga netral dan cenderung creamy.

Pisang ini cocok untuk digoreng karena teksturnya sangat stabil. Bahkan, setelah digoreng, tekstur pisang tetap padat, hampir tidak berubah bentuk.

(Baca juga : Begini Gambaran Kegiatan Wanita Sibuk, Andakah Salah Satunya?)

Pisang Tanduk

Pisang ini akan sangat mudah ditemukan di pasaran karena ukurannya yang besar dan panjang.

Inilah pisang yang dalam bahasa Inggris disebut dengan plantain atau pisang untuk keperluan masak.

Pisang tanduk memiliki rasa yang agak asam, namun berangsur manis jika matang.

Ukurannya yang besar membuat pisang harus dipotong-potong dulu sebelum digoreng.

(Baca juga : Penasaran Cara Bikin Saus Telur Asin Serbaguna Seenak Restoran? Ini Tips Jitunya!)

Pisang Nangka

Ini adalah pisang favorit banyak orang untuk digoreng. Rasanya dan aromanya manis mencolok, mirip dengan nangka.

Warna pisang ini kuning cerah sehingga tampak cantik saat digigit. Kulitnya berwarna kehijauan dan tebal. Bagi penyuka rasa manis, pisang ini bisa jadi pilihan untuk gorengan.

(Baca juga : Orangtua, Ini 5 Cara Kompak dengan Suami untuk Mendidik si Kecil)

Nah, itulah jenis-jenis pisang yang cocok untuk digoreng.

Dengan menggunakan pisang tersebut, dijamin gorengan kita akan lebih enak. Apalagi jika lapisan tepungnya pas dan garing. Hmmm.... Sedapnya!(*)

(Artikel ini pernah tayang di laman Sajian Sedap dengan judul Jenis Pisang yang Cocok untuk Digoreng)